SuaraBekaci.id - Seorang pemuda berinisial MM (20) ditemukan tewas tergantung di teras belakang rumahnya di Kampung Encle, Desa Buaran Mangga, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.
MM diduga gantung diri gegara penyakit sinusitis yang dideritanya selama beberapa tahun terakhir.
Kapolsek Pakuhaji AKP Dodi Abdul Rohim mengatakan, MM ditemukan gantung diri oleh kakaknya pada Jumat (16/4/2021) sekitar pukul 14.00 WIB.
Peristiwa penemuan jasad MM gantung diri bermula ketika kakaknya mengecek pendingin ruangan yang tiba-tiba mati.
"Ketika mengecek mesin AC blower di lorong belakang rumah melihat adik-nya sudah gantung diri," ujar Dodi dikutip BantenNews.co.id -- jaringan Suara.com, Minggu (18/4/2021).
MM kemudian dilarikan ke rumah sakit. Namun, nahasnya dia dinyatakan sudah meninggal dunia.
"Keluarga korban sudah ikhlas dan sudah dikuburkan juga," tuturnya.
Dodi menyatakan, berdasarkan penyelidikan awal dari keterangan keluarga, korban mengalami sakit sinus di bagian hidung yang tak kunjung sembuh sejak 2 tahun silam.
"Korban ini kemungkinan besar depresi dan down karena sakit sinus yang diderita di bagian hidung keluar cairan selama 2 tahun," ujarnya.
Baca Juga: Istri Gantung Diri Gegara Suami Menolak Diajak Berhubungan Intim
Catatan Redaksi: Hidup sering kali sangat berat dan penuh tekanan, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, silakan hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau rumah sakit terdekat.
Berita Terkait
-
Pura-pura BAB, Pembunuh Bocah Alvaro Gantung Diri Pakai Celana Panjang di Ruang Konseling Polres
-
Siswa 13 Tahun Tewas di Sekolah Internasional Gading Serpong, Diduga Jatuh dari Lantai 8
-
Terkuak! Detik-detik Mengerikan Sebelum Pemuda Nekat Gantung Diri di Flyover Pasupati Bandung
-
Masih Pakai Helm, Geger Pemuda Tewas Gantung Diri di Flyover Pasupati Bandung
-
Cegah Pencemaran, TPA di Jabodetabek Diminta Tutup Tumpukan Sampah
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar