SuaraBekaci.id - Peristiwa kebakaran melanda sebuah rumah di Jl H. Dehir Nomor 1A RT 008/02 Kelurahan Jatiluhur Kecamatan Jatiasih Kota Bekasi, Kamis (25/3/2021). Dapur yang berada di rumah tersebut ludes dilalap Si Jago Merah.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi Aceng Solahudin mengatakan, kebakaran diduga disebabkan akibat bocornya tabung gas 3 kilogram yang ada di rumah tersebut.
Aceng menjelaskan, peristiwa bermula ketika pelapor kebakaran berinisial MK tengah menyalakan kompor gas di rumah tersebut. Tiba-tiba, api menyebar di seluruh tungku kompor.
MK langsung mengambil handuk basah untuk menutupi tungku tersebut agar tidak terjadi kebakaran. Bukannya padam, api malah membesar dan membakar sejumlah barang yang ada di dapur.
"Membakar kitchen set, kulkas, rice cooker di ruangan dapur. Kemudian, di sebelah kulkas ada tumpukan kertas yang mengakibatkan api membesar," kata Aceng Solahudin kepada SuaraBekaci.id.
Selanjutnya peristiwa tersebut dilaporkan ke Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi pada pukul 10.56 WIB. Petugas langsung bergegas menuju lokasi dan tiba pada pukul 11.15 WIB.
Pemadaman api melanda dapur dari rumah tersebut dilakukan sekitar setengah jam dengan menggunakan satu unit armada pemadam kebakaran.
"Seluruh bangunan dapur beserta isinya mengalami rusak berat," katanya.
Tidak ada korban jiwa dan korban luka-luka pada peristiwa tersebut. Kemudian, kerugian diperkirakan mencapai Rp 30 juta.
Baca Juga: Kronologis Warga Ngamuk Hingga Rusak Rambu di Jembatan Grand Kamala Lagoon
Berita Terkait
-
KPK Periksa Sekretaris Camat dan 5 Direktur Swasta dalam Kasus Korupsi Bupati Bekasi
-
Tragedi Utang di Bekasi: Teman Lama Tega Habisi Nyawa MDT, Jasad Dibuang di Kuburan
-
Lingkaran Setan Suap Bupati Bekasi, KPK Panggil 5 Bos Proyek dan Sekcam Sekaligus
-
Semua Gerak-gerik Ayah Bupati Bekasi Dikuliti KPK Lewat Sopir Pribadi
-
KPK Duga Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Terima Uang Rp600 Juta dari Kasus Suap Ijon Proyek
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar