SuaraBekaci.id - Sebanyak 82 remaja ditangkap saat tengah berada di sebuah hotel di wilayah Koja , Jakarta Selatan. Mereka terdiri dari 37 orang laki-laki dan 45 perempuan.
Dari total 45 perempuan yang ditangkap, sebanyak 42 orang di antaranya merupakan pekerja seks komersial (PSK) yang kerap mencari pelanggan melalui aplikasi MiChat. Sementara itu, laki-laki yang ditangkap diduga sebagai pelanggan dari PSK tersebut.
Puluhan remaja itu ditangkap petugas kepolisian dari Polsek Koja pada Rabu (17/3/2021).
"42 yang diduga sebagai PSK, kalau laki-lakinya sendiri sejauh ini diduga pelanggannya," kata Kanit Reskrim Polsek Koja Iptu Wahyudi dilansir dari Digtara.com -- jaringan Suara.com, Kamis (18/3).
Dia menjelaskan, para PSK tersebut mengaku mencari pelanggan melalui aplikasi MiChat agar tak ada potongan ketika mendapatkan uang dari pelanggan.
Mereka mendapatkan pelanggan hanya dengan berbalas pesan melalui aplikasi. Kemudian, ketika ada yang datang maka akan langsung dilayani.
"Kalau pakai mami mereka harus bayar Rp100 ribu, sementara harga yang mereka tawarkan hanya Rp300 ribu, makanya dia sendiri saja lewat aplikasi MiChat, kemudian berbalas pesan, siapa yang datang akan dilayani," paparnya.
Pada penangkapan itu, pihaknya turut menyita sebanyak 22 alat kontrasepsi berupa kondom.
Saat ini pihaknya masih mendalami bisnis prositusi online tersebut. Jika ditemukan unsur pidana, maka akan segera dilakukan proses hukum. Akan tetapi, jika tidak ada unsur.pidana, maka remaja itu akan dititipkan ke Dinas Sosial.
Berita Terkait
-
Tangis Laras Faizati Usai Divonis Bebas Besryarat
-
Tangis dan Amarah Bercampur, Pendukung Protes Keras Vonis Pidana Laras Faizati
-
Antisipasi Banjir, Jakarta Selatan Siagakan Puluhan Pompa Air di Titik Rawan
-
Bebas dari Tahanan dan Divonis Pengawasan, Laras Faizati: Keadilan Belum Sepenuhnya Ditegakkan!
-
4 Alasan Hakim Vonis Laras Faizati 6 Bulan Tapi Langsung Bebas
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar