SuaraBekaci.id - Sebanyak sembilan kader Partai Demokrat berpeluang untuk diusung dalam perhelatan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat (Pilgub Jabar) pada 2024 mendatang.
Nama-nama kader yang berpeluang maju dalam Pilgub Jabar tersebut disampaikan Kepala Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief melalui cuitan di akun twitter pribadinya @andiarief__.
Sembilan kader Partai Demokrat yang berpeluang diusung di Pilgub Jabar 2024 ialah Cellica Nurrachadiana (Bupati Karawang) Dede Yusuf (Anggota DPR RI), Herman Khaeron (Anggota DPR RI dan Ketua BPOKK Demokrat), Nashrudin Azis (Wali Kota Cirebon), Mohamad Muraz (Anggota DPR RI), Anton S Surrato (Anggota DPR RI), Erwan Setiawan (Wakil Bupati Sumedang), Agung B Santoso (Anggota DPR RI) dan Irfan Suryanagara (Anggota DPRD Jabar dan Ketua DPD Partai Demokrat Jabar)
Menanggapi hal itu, Ketua DPD Partai Demokrat Jabar Irfan Suryanegara mengatakan, nama-nama tersebut memang layak untuk diusung dalam Pilgub Jabar. Karena, nama-nama tersebut memiliki pengalaman.
Irfan menyatakan, partainya tidak bisa mengusung pasangan calon tanpa koalisi dalam Pilgub Jabar. Namun, harus berkoalisi dengan partai lainnya.
Selama ini, kata dia, Partai Demokrat di Jabar telah menjalin silaturahmi yang baik dengan semua partai politik.
"Kemarin koalisi Demokrat dekat dengan PKS di Pilkada 2020, kami menang di lima daerah. Demokrat juga dekat dengan Partai Golkar yang sama-sama mengusung calon pada Pilgub Jabar sebelumnya. Dengan PDIP dan Gerindra juga dekat," katanya.
Dia menambahkan, Pilgub Jabar 2018 dapat menjadi pembelajaran agar lebih berhati-hati dalam pengusungan pasangan calon.
"Dulu kami mengusung Pasangan Deddy Mizwar dan Ahmad Syaikhu, kemudian di detik-detik terakhir berubah lagi pasangannya. Kemudian suara kami di detik-detik terakhir dari 49 persen, seakan-akan lari ke kiri dan kanan. Kami akan lebih banyak mendengar konstituen dari bawah," katanya.
Baca Juga: Dipecat, Marzuki Alie Melawan Akan Gugat Partai Demokrat ke Pengadilan
Sehingga, kata dia, saat ini merupakan momentum bagi Partai Demokrat untuk mempersiapkan Pilgub Jabar dengan optimal.(Antara)
Berita Terkait
-
SBY: Matahari di Partai Demokrat Hanya Satu, Mas AHY
-
Satu Akun Tumbang Minta Maaf, Andi Arief Tagih Pelaku Fitnah SBY Lain: Kami Tunggu
-
Ternyata Ini Alasan Bupati Karawang Lantik Ratusan ASN pada Malam Tahun Baru
-
Andi Arief: SBY Terganggu Difitnah Jadi Dalang Isu Ijazah Palsu Jokowi
-
Demokrat Murka SBY Dituduh Dalang Ijazah Palsu Jokowi, Akun TikTok Diberi 3 Hari untuk Minta Maaf
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung