SuaraBekaci.id - Seorang maling sepeda motor mengubur hasil curiannya di ruang tamu rumahnya. Hal itu dilakukan untuk menghilangkan jejak dari tindakan kriminal yang dilakukannya.
Maling kubur motor dalam tanah itu berada di Kaupaten Karimun, Kepulauan Riau. Dai sengaja melakukan hal tersebut agar aksinya tidak terlacak.
Maling itu sudah mengubur sebanyak 3 motor berbagai merek. Sepeda motor iu dikubur di sebuah rumah di Kawasan Pamak, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun. Hal ini diketahui setelah anggota Intel Kodim 0317/TBK mendapatkan informasi dari warga pada Senin (22/2/2021).
"Kita dapat laporan masyarakat, kemudian kita lakukan pengecekan ke lokasi," kata Komandan Unit Intel Kodim 0317/TBK Letda Inf Kamdi dilansir dari Batamnews.co.id -- jaringan Suara.com Selasa (23/2/2021).
Pengecekan tersebut melibatkan warga setempat. Warga diminta untuk menyaksikan proses penggalian sebidang tanah di ruang tamu rumah pelaku curanmor.
Benar saja, petugas Kondim menemukan bangkai sepeda motor terkubur di dalam tanah. Terdapat sepeda motor mereka Yamaha RX-King, Kawasaki Ninja dan Honda Supra dalam kondisi terkubur di ruang tamu pencuri itu.
"Jadi posisi dikuburnya itu di ruang tamu rumah. Tampak seperti kuburan begitu," katanya.
Pelaku penggalian diduga sengaja mengubur sepeda motor itu untuk menghilangkan barang bukti atas aksi pencuriannya.
Selanjutnya, Kodim 0317/TBK berkoordinasi dengan Polsek Tebing terkait dengan temuan sepeda motor terkubur di ruang tamu itu.
Baca Juga: Karhutla Siak Terjadi di 5 Lokasi, Tim Fire Fighter RAPP Turut Dikerahkan
Saat dilakukan penggalian, seseorang yang diduga pelaku tidak berada di lokasi. Di rumah tersebut hanya ada seorang perempun yang juga menghilang saat proses penggalian berlangsung.
Tag
Berita Terkait
-
Orasi di Hadapan 1.000 Siswa, Kapolda Riau: Generasi Muda Adalah Kunci Menjaga Alam dan Masa Depan
-
'Wallahi, Billahi, Tallahi!' Surat Sumpah Abdul Wahid dari Sel KPK Gegerkan Riau
-
Rekomendasi Mobil Bekas untuk Pensiunan yang Tak Mau Repot Perawatan
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar