Scroll untuk membaca artikel
Antonio Juao Silvester Bano
Rabu, 03 Februari 2021 | 07:30 WIB
ILUSTRASI Filler wajah [shutterstock]

SuaraBekaci.id - Perempuan sosialita berinisial LD diduga menipu seorang dokter kecantikan berinisial OV sebesar Rp150 juta. Kasus sosialita diduga tipu dokter kecantikan yang dilaporkan ke polisi sejak Januari 2020 itu masih dalam tahap penyelidikan.

Kasus sosialita diduga tipu dokter kecantikan ini terjadi di Bandra Lampung. Tepatnya di klinik kecantikan milik dokter OV.

Dokter OV berharap agar kasus ini segera ditindaklanjuti polisi. Kemudian, sosialita beriniisal LD tersebut segera ditangkap.

“Saya berharap LD ditangkap karena takut ada korban lain,” kata dokter Ov, Selasa (2/2/2021).

Baca Juga: Soal Identitas Pelaku Begal Sadis di Bekasi, Ini Kata Polisi

Dokter OV menceritakan, LD rajin perawatan kecantikan dengan biaya mahal di kliniknya. Tapi tidak dibayar.

“Dia sudah filler, botox, tanam benang. Semua perawatan kecantikan sudah pernah. Itu kan lumayan (biaya) ya,” ujar dokter Ov.

Dia juga mengajak orang lain untuk perawatan di Klinik Kecantikan Dokter Ov.

“Dia pernah bawa ibunya. Pernah sama seorang pria yang diakuinya sebagai suaminya. Terus ada temannya,” katanya.

Parahnya, kata dokter OV, LD tidak pernah membayar setelah mendapatkan perawatan tersebut.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Ikut Buru Pelaku Begal Sadis di Bekasi

Dalam melakukan aksinya, LD yang selalu mengaku membayar melalui mobile banking hanya menunjukan jumlah uang yang akan dibayar. Tapi, uang pembayaran tidak pernah dikirim.

Load More