SuaraBekaci.id - Ekonomi wisata di Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) babak belur selama PPKM atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat.
Ekonomi wisata Lembang di KBB disebut turun 50 sampai 70 persen selama PPKM.
Manajer Operasional Objek Wisata Lembang Park and Zoo (LPZ), Iwan Susanto mengatakan kunjungan wisatawan yang datang ke objek wisata tersebut menurun drastis.
"Kunjungan turun drastis, bisa antara 50-70% turunnya. Apalagi selama PPKM yang sudah berjalan tiga minggu ini," kata Iwan Susanto dikutip dari AyoBandung.com -- jaringan Suara.com, Minggu (31/1/2021).
Baca Juga: Cerita dari Kampung Muril yang Pernah Dilanda Gempa Sesar Lembang 2011 Lalu
Dia menyatakan, pihaknya tetap membuka kunjungaan wisatawan selama PPKM berlangsung. Karena pihaknya tidak medapatkan instruksi untuk menutup operasional tempat wisata tersebut.
Akan tetapi jumlah pengunjung yang datang ke tempat wisata itu menurun drastis. Dari semula 1.000 pengunjung pada hari biasa menjadi 300 orang.
Termasuk jumlah kunjungan ada akhir pekan. Dari semula 2.000 pengunjung menjadi 1.000 pengunjung.
"Jelas ini sangat berat bagi pelaku usaha, dan juga dirasakan oleh pelaku usaha lainnya termasuk di sektor perhotelan. Semoga PPKM tidak diperpanjang lagi, karena kalau ada tahap tiga akan lebih parah, mengingat awal Februari ada libur Imlek yang berada di akhir pekan," harap Iwan.
Dia menambahkan, aturan PPKM membuat warga dari luar daerah yang datang ke tempat wisata tersebut berkurang. Karena terdapat ketentuan harus memiliki suarat keterangan bebas Covid-19 saat keluar daerah.
Baca Juga: Soal Potensi Gempa Sesar Lembang, Warga Ngeluh Pemerintah Minim Mitigasi
"Makanya sekarang yang berkunjung ke LPZ ini banyak warga lokal. Kalau dari luar daerah masih sedikit, karena takut ada pemeriksaan rapid test antigen," tandasnya.
Berita Terkait
-
Update Harga Tiket Lembang Park & Zoo Terbaru 2025: Jangan Sampai Kehabisan Tiket!
-
5 Tempat Wisata di Lembang Cocok untuk Libur Lebaran, Lengkap dengan Harga Tiket Masuk
-
Rekam Jejak Riza Nasrul Falah, Ketua Bawaslu Bandung Barat Ngaku Khilaf Diciduk Pesta Sabu: Awalnya Mau Beli Galon!
-
Bukan Sekedar Pasar, Jelajahi Aneka Spot Hiburan Floating Market Lembang
-
Koleksi Tanah Raffi Ahmad di Bandung Barat, Pernah Dukung Jeje Govinda Jadi Bupati
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Viral Dua Preman Ngamuk di Pasar Baru Bekasi, Pelaku Positif Sabu-sabu
-
Berdiri 2019, Kini Minyak Telon Lokal Habbie Capai Omzet Belasan Juta Rupiah
-
BRI Raih Penghargaan Internasional, Best Issuer for Sustainable Finance dan Best Social Loan
-
Libur Lebaran 2025, Super Apps BRImo dari BRI Siap Layani Transaksi Tanpa Hambatan
-
BRI Pastikan Mudik Lebaran Lancar dengan Layanan AgenBRILink di Desa dan Pelosok