SuaraBekaci.id - AS (42) tega menjual anak kandungnya yang masih berusia 19 tahun ke pria hidung belang. Dia menjual anaknya seharga Rp350 ribu.
Terakhir kali melakukan hal itu, anak dari AS tidak mau melayani pria hidung belang dan polisi datang melakukan penggerebekan.
Peristiwa itu terjadi di Medan. Kasus itu diungkap Satreskrim Polrestabes Medan setelah melakukan penggrebekan di sebuah hotel di Kecamatan Medan Tembung pada Sabtu (9/1/2021) dini hari.
Kasubbid Penmas Polda Sumut, AKBP MP Nainggolan mengatakan, awalnya petugas mendapat laporan adanya seorang ibu menjual putri kandungnya.
"Dari hasil penyelidikan, petugas berhasil mengamankan seorang wanita dari hotel," kata AKBP NP Nainggolan, Senin (11/1/2021).
Wanita yang diamankan petugas berinisial AS (42), ibu sekaligus mucikari. Ia telah ditetapkan sebagai tersangka dengan sangkaan pasal perdagangan manusia (human trafficking).
"Tersangka sudah ditahan untuk menjalani pemeriksaan. Ia dikenakan Pasal tentang perdagangan manusia dengan ancaman di atas lima tahun kurungan penjara," jelasnya.
Berdasarkan video yang dilihat SuaraSumut.id, petugas menggerebek sebuah kamar hotel.
Polisi berhasil mencegah saat wanita yang merupakan objek yang diperdagangkan oleh ibu kandungnya. Wanita tersebut belum sempat dijadikan budak seks pria hidung belang.
Baca Juga: Lukai Korban Pakai Sajam, 6 Begal di Medan Diringkus Polisi
A kepada polisi mengaku, menjual anak kandungnya tersebut telah berulang kali dilakukan.
Sementara korban tidak bisa menolak saat diminta oleh tersangka untuk melayani nafsu pria hidung belang. Saat ini polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap tersangka di Mapolrestabes Medan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang