SuaraBekaci.id - Sekjen Habib Rizieq Shihab Center, Ustaz Haikal Hassan atau Babe Haikal kembali menegaskan bahwa dirinya benar-benar bertemu Rasulullah Nabi Muhammad. Kekinian, hal itu pun disampaikan melalui akun twitter miliknya.
Dalam akun twitternya @haikal_hassan, yang dipublikasikan pada Selasa (29/12/2020), Ustaz Haikal menuliskan tentang mimpi bertemu Rasulullah adalah benar adanya.
Masih dalam tweetnnya tersebut, pria yang akrab disapa Babe ini menyatakan, tujuannya menceritakan hal tersebut hanya untuk mengurai kesedihan keluarga almarhum dari tewasnya 6 orang laskar FPI.
"Kepada sahabat-sahabat dan teman-teman wartawan. Soal mimpi sudah diklarifikasi. Mimpi itu betul dan tujuannya cerita agar para keluarga almarhum tidak memperpanjang kesedihan mereka dan semua damai tenang," ujar Haikal dalam tweetnnya dikutip Suara.com, Selasa (29/12/2020).
Ustaz Haikal mengingatkan dalam tweetnnya, yaitu terkait awak media untuk tidak lagi 'memelintir' berita tentangnya yang mimpi bertemu dengan Rasulullah.
Hingga kemudian kalimat terakhir, dia memaafkan semuanya dan berharap Indonesia dalam keadaan yang damai.
"Tidak usah lagi dipelintir macam-macam. Saya memaafkan semua. Semoga damai Indonesiaku," sebutnya.
Diketahui, Ustaz Haikal dilaporkan ke polisi oleh Sekretaris Jenderal Forum Pejuang Islam, Husin Sahab, atas dugaan menyebar berita bohong karena menyampaikan bermimpi bertemu Nabi Muhammad.
Pernyataan Haikal itu dilontarkan saat proses pemakaman lima dari enam laskar FPI di Megamendung, Jawa Barat. Keenam laskar FPI itu tewas dalam insiden baku tembak dengan polisi di Jalan Tol Jakarta-Cikarang, Kilometer 50.
Baca Juga: Pertanyaan Aneh Penyidik yang Bikin Haikal Hassan Tergelitik
Entah apa tujuan dari tweet Haikal tersebut. Yang jelas, sudah 401 yang melakukan retweet atau mengomentari atas cuitan Haikal di media sosial.
Salah satu akun twitter yang mengomentari memperingatkan Haikal untuk tidak lagi membawa nama nabi Muhammad hanya demi membohongi publik.
"Jangan Bawa-bawa Rosul untuk membohongi dan membodohi publik, hibur yang sewajarnya, hanya demi kepentingan pribadi jangan Berdusta, tanggung jawabmu kelak San, Sadar Sadar," tulis akun @Majid20546544.
Selumnya, Haikal diperiksa polisi kasus mimpi bertemu dengan Nabi Muhammad SAW di Ditkrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (28/12/2020).
Haikal hadir di Polda Metro Jaya sejak pukul 09.00 WIB. Ia akhirnya keluar dari gedung Ditkrimsus Polda Metro sekira pukul 16.12 WIB.
Dalam pengakuannya kepada awak media, Haikal mengaku klarifikasi persoalan tersebut dan dirinya ditanya mengenai bukti jika bertemu dengan nabi Muhammad SAW dalam mimpi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi