SuaraBekaci.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan belum sembuh dari COVID-19. Anies Baswedan masih positif covid-19.
Hal itu berdasarkan hasil tes swab termutakhir. Gubernur Anies hingga kekinian masih menjalani isolasi mandiri.
Hal tersebut diungkapkan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Rabu (23/12/2020). Riza mengatakan, sejauh yang ia ketahui, Anies terakhir melakukan swab test pada 21 Desember lalu, dan hasilnya masih positif.
Dengan demikian, maka mantan Mendikbud itu masih menjalani masa isolasi mandiri.
Baca Juga: Capai Rp580 M, Wagub DKI Dukung Kemendagri Usut Anggaran Janggal DPRD
"Sampai hari Senin masih (positif)," ujar Riza di Makodam, Jakarta Timur, Rabu (23/12/2020).
Kendati demikian, Anies disebutnya dalam kondisi sehat sampai saat ini. Atasannya itu tidak mengalami sakit apapun karena terjangkit Covid-19 tanpa gejala.
"Alhamdulillah kondisi Pak Anies sehat, baik. Selalu interaksi," jelasnya.
Segala rapat dan tugas Anies sebagai pimpinan DKI disebutnya tetap berjalan lancar meski dijalankan secara virtual.
Karena itu, roda pemerintahan disebutnya tetap berjalan meski pemilik kursi DKI 1 itu masih dikarantina.
Baca Juga: Duh! Sudah Diisolasi 22 Hari, Anies Baswedan Belum Juga Negatif Covid-19
"Selama ini kita biasa memimpin rapat secara daring, tidak ada masalah. Kinerja pemprov baik," kata Riza memungkasi.
Anies diketahui diumumkan terjangkit covid-19 pada 1 Desember lalu. Artinya, sudah 23 hari Anies menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya.
Berita Terkait
-
Intip Kemeriahan Kampanye Akbar Terakhir Pramono-Rano
-
Ahok Datang, Anies Baswedan Absen Kampanye Akbar Pramono-Rano
-
Pendukung PKS Bakal Tercerai Berai di Pilgub Jakarta, Ikuti Jejak Anies Dukung Pramono-Rano?
-
Sekjen PDIP Sebut Kasus Formula E Anies Baswedan Ulah Jokowi, Netizen: Mulyono Jahat
-
Kompak Pakai Rompi 'JAKI', Pramono-Anies Blusukan Bareng di Cengkareng Jakbar
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya