Geger Kapal Tongkang Nyangkut di Jembatan CBL Tambun, Begini Kronologisnya

kapal tongkang mulai nyangkut di jembatan CBL sekitar pukul 09.00 WIB.

Galih Prasetyo
Selasa, 19 November 2024 | 16:44 WIB
Geger Kapal Tongkang Nyangkut di Jembatan CBL Tambun, Begini Kronologisnya
Geger Kapal Tongkang Nyangkut di Jembatan CBL Tambun [Suara.com/Mae Harsa]

SuaraBekaci.id - Sebuah kapal tongkang hanyut terbawa arus Kali Bekasi hingga tersangkut di jembatan Cikarang Bekasi Laut (CBL) Desa Muarabakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Selasa (19/11/2024).

Dalam video yang beredar, kapal tongkang itu pangjangnya hampir selebar Kali Bekasi. Peristiwa nyangkutnya kapal tongkang itu pun langsung menjadi perhatian warga sekitar.

Kapolsek Babelan Kompol Judika Sinaga, menjelaskan, kapal tongkang mulai nyangkut di jembatan CBL sekitar pukul 09.00 WIB.

“Kapal Tongkang sedang mengerjakan turap di Kali Bekasi,” kata Judika, Selasa (19/11/2024).

Baca Juga:Janjikan Pemerintah Bersih, Heri-Sholihin: Tak Ada Transaksional Mutasi ASN

Judika menjelaskan, kapal tongkang itu terbawa arus saat debit air di Kali Bekasi meninggi. Akibatnya, kapal tongkang hanyut hingga ke jembatan kali CBL.

Kapal tongkang tersebut kini telah dievakuasi dan polisi memastikan kondisi sekitar lokasi sudah kondusif.

“Saat ini tongkang tersebut sudah dievakuasi ke pinggir kali dengan menggunakan alat berat,” ujarnya.

Petugas Satpol PP Kecamatan Babelan Dudin mengatakan, kapal tongkang itu merupakan milik perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi.

Biasanya, kapal tongkang itu digunakan untuk mengangkat alat berat saat proses penurapan.

Baca Juga:Kampanye Akbar Heri-Sholihin Dihadiri Puluhan Ribu Pendukung, Herkos: Paslon 01 Solid!

“Saya kurang tahu (nama PT nya), mereka merupakan perusahaan yang bertugas melakukan penerapan Kali Bekasi,” ujar Dudin.

Kontributor : Mae Harsa

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini