SuaraBekaci.id - Polres Metro Bekasi Kota mengamankan 30 sepeda motor dan 21 senjata tajam sebelum penemuan 7 jenazah remaja di Kali Bekasi kawasan Jatiasih, Kota Bekasi.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Audy Joize menjelaskan, barang bukti tersebut didapatkan dari 22 remaja yang diamankan pihaknya saat melakukan patroli di Jalan Cipendawa, Rawalumbu pada Sabtu (21/9/2024) pukul 03.30 WIB.
“Untuk barang bukti yang diamankan dari lokasi perkumpulan remaja tersebut yaitu 21 bilah senjata tajam ada di depan rekan-rekan, 30 unit sepeda motor, dan 8 unit handphone,” kata Audy kepada wartawan, Senin (23/9/2024).
Audy mengatakan, total remaja yang saat itu berkumpul diperkirakan sebanyak 60 orang. Saat tim patroli perintis datang puluhan remaja itu kocar kacir.
Baca Juga:Bakal Lawan Koalisi Gemuk, Heri-Sholihin Targetkan 60 Persen Suara di Pilkada Kota Bekasi
“Ada yang mengarah ke perumahan warga di Jalan 1P1 dan ada juga beberapa yang mengarah ke arah Kali bekasi (menceburkan diri),” ujarnya.
Sementara, sebanyak 22 remaja yang gagal melarikan diri kemudian diamankan pihak kepolisian. Kepada polisi, mereka mengaku mengkonsumsi minuman beralkohol.
“Kemudian dari keterangan saksi juga diperoleh bahwa di tempat tersebut mereka melakukan aktivitas minum-minuman beralkohol,” jelasnya.
Tujuh jasad remaja yang ditemukan mengapung di Kali Bekasi, diduga kuat merupakan bagian dari puluhan remaja yang ditemukan tengah berkumpul saat polisi melakukan patroli.
Diberitakan sebelumnya, penemuan 7 jenazah yang mengambang di Kali Bekasi, Kawasan Jatirasa, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi pada Minggu (22/9/2024) pagi, tersebut ditemukan tidak sengaja oleh warga yang sedang mencari kucing.
Baca Juga:Berawal Nyari Kucing Ini Kata Saksi Penemuan 7 Mayat di Kali Bekasi
"Awalnya saya lagi nyari kucing saya terus saya biasa ke sini nemenin kira-kira jam 05.30," kata saksi mata, Suci di lokasi, Minggu (22/9/2024).
Saat itu, dirinya melihat Kali Bekasi yang biasanya bersih tiba-tiba ada sebuah tumpukan yang ia kira boneka, tetapi ada tangannya. Ketika dilihat lebih dekat, ternyata tumpukan mayat. Suci langsung memanggil tetangga sekitar untuk memastikan kembali temuan tersebut.
“Buat memastikan soalnya tadi ada posisinya berdempetan pas itu tetangga saya memastikan turun dan ternyata benar itu mayat,” jelas Suci.
Kontributor : Mae Harsa