SuaraBekaci.id - Kursi roda milik kakek tunawisma digondol pria tak dikenal, saat korban tengah tertidur pulas di emperan toko di Telaga Mas, Duta Harapan, Bekasi Utara, pada Minggu (23/10) pukul 01.00 WIB.
Aksi itu terekam kamera CCTV, dari video itu nampak kakek tunawisma yang diduga pemilik kursi roda itu sedang tertidur pulas di pelataran toko yang sudah tutup.
Kemudian, dua orang tak dikenal datang. Satu diantara dua orang itu menhampiri sang kakek, satu lainnya tetap duduk di sepeda motor yang masih menyala.
Setelah kondisi aman, sang eksekutor mengambil kursi roda tersebut dan berlalu bersama temannya yang naik sepeda motor.
Baca Juga:Tega! Kursi Roda Kakek-kakek Penyandang Disabilitas Dicolong, Kini Korban Cuma Bisa Merangkak
Salah satu warga sekitar, Tion membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, kakek Tunawisma itu memang sering berada di sekitar TKP.
Dirinya memang tak mengetahui secara detail aktivitas korban, yang ia tahu korban kerap memakai kursi roda di wilayah lokasi kejadian.
"Kalo yang saya tau sih bapak situ suka mondar-mandir aja sekitaran sini kak," pungkasnya.
Tion memperkirakan kakek tunawisma itu berusia sekitar 60 tahun.
Sementara, Kapolsek Bekasi Utara, Kompol Yuliati mengatakan, pihaknya ini tengah melakukan penyelidikan terhadap peristiwa pilu yang dialami kakek tunawisma itu.
Baca Juga:Tega, 2 Pria Curi Kursi Roda Pengemis Disabilitas
"Anggota kami saat ini sedang melakukan pengecekan tempat kejadian perkara, saya masih menunggu hasilnya," ucap Yuliati, Kamis (2/11).
- 1
- 2