Tengok Kekuatan FC Bekasi City Jelang Liga 2 2023-2024: Gabungkan Kehebatan Persib dan Persija

FC Bekasi City menatap kompetisi Liga 2 2023-2024 dengan penuh keyakinan dengan rekrutan eks bintang Persija dan Persib.

Galih Prasetyo
Jum'at, 21 Juli 2023 | 17:09 WIB
Tengok Kekuatan FC Bekasi City Jelang Liga 2 2023-2024: Gabungkan Kehebatan Persib dan Persija
Tengok Kekuatan FC Bekasi City Jelang Liga 2 2023-2024: Gabungkan Kehebatan Persib dan Persija (Instagram FC Bekasi City)

SuaraBekaci.id - FC Bekasi City menatap dengn serius kompetisi Liga 2 2023-2024 yang rencananya akan bergulir pada September mendatang.

Tim yang dulunya bernama AHHA PS Pati FC menggabukan kekuatan dari dua klub besar Liga Indonesia, Persib dan Persija untuk musim baru ini.

Setelah resmi mendatangkan Ismed Sofyan, legenda Persija, tim milik Putra Siregar dan Atta Halilintar, kemarin resmi mendatangkan mantan bomber milik Persib Bandung, Ezechiel Ndouasel.

Dua nama ini bukan sosok sembarangan. Ismed ialah legenda hidup Macan Kemayoran, sementara Ezechiel mantan striker haus gol milik Maung Bandung. 

Baca Juga:Borneo FC Boyong Adittia Gigis dari FC Bekasi City, Nabil Husein: Perkaya Opsi Lini Tengah

Meski sudah berusia 43 tahun, sosok Ismed punya jam terbang yang akan sangat berguna bagi pemain muda macan Khusnul Wahyu.

Ismed ialah saksi sejarah dari perjalanan Liga Indonesia dan Persija Jakarta. Pemain jebolan PSBL Langsa ini punya 329 caps dan 19 gol bersama Macan Kemayoran, torehan angka yang sangat sedikit bisa dilakukan pemain di Liga Indonesia.

Ismed pun menegaskan bahwa meski usianya sudah tak lagi muda, ia masih belum habis dan siap berikan yang terbaik untuk FC Bekasi City di Liga 2 musim 2023-2024.

Ismed bahkan punya target tak main-main. Bawa FC Bekasi City bermain di Liga 1.

"Karier saya belum selesai. Saya masih akan berusaha memberikan yang terbaik di tim ini, terutama untuk lolos ke Liga 1,” ungkap Ismed.

Baca Juga:Begini Aktivitas FC Bekasi City Saat Kompetisi Tak Jalan, Bagi-bagi Bola kepada SSB

Selain Ismed, sosok Ezechiel Ndouasel atau yang akrab disapa King Eze juga punya memori indah bersama suporter Persib, bobotoh.

Pemain Timnas Chad itu bermain bersama Persib pada 2017. Pelatih Persib saat itu, Djadjang Nurdjaman sangat yakin pemain bertinggi badan 1,90 m ini bisa jadi mesini gol untuk Maung Bandung.

Keyakinan pelatih yang akrap Djanur itu terbukti benar. Selang setahun setelah bergabung dengan Persib, King Eze menjadi top skorer dengan torehan 18 gol.

Kehadiran King Eze gantikan posisi Herman Dzumafo yang memilih hengkang ke Persela. Gabungnya dua kekuatan Persib dan Persija ini tentu jadi modal kuat bagi pelatih Widyantoro yang juga baru ditunjuk oleh manajemen FC Bekasi City.

Widyantoro bukan sosok asing bagi publik sepak bola Jawa Tengah. Namanya kerap jadi langganan pelatih untuk tim di Jawa Tengah seperti PPSM Magelang, Persis, PSIS hingga Persijap.

Kombinasi ini juga makin menarik jika melihat kekuatan dari pemain muda yang dimilik FC Bekasi City. Dua pemain di sektor tengah yang baru mereka rekrut termasuk kategori pemain muda yakni Hambali Tholib dan Jujun Junaidi.

Hambali yang eks PSS berposisi sebagai gelandang serang dan Jujun eks RANS Nusantara merupakan seorang winger. Ada juga nama pemain muda berusia 19 tahun, Akiel Aden.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini merupakan jebolan salah satu sekolah bola ternama di Bekasi, SSB Bekasi Putra. Ia juga bagian dari tim Porprov Kabupaten Bekasi.

Menarik untuk ditunggu sepak terjang FC Bekasi City, tim liga 2 yang belum sepenuhnya diterima oleh publik sepak bola Bekasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini