Cerita Manshur dari Bekasi yang Berangkat Haji Secara Gratis Dibiayai Hamba Allah

Saya juga belum tahu siapa orangnya yang memberikan saya ini (haji gratis), kata Manshur

Galih Prasetyo
Rabu, 24 Mei 2023 | 17:55 WIB
Cerita Manshur dari Bekasi yang Berangkat Haji Secara Gratis Dibiayai Hamba Allah
Jemaah calon haji asal Kabupaten Bekasi, Manshur (63) berangkat haji ke tanah suci Mekkah dibiayai sosok misterius. (Suara.com/Mae Harsa)

SuaraBekaci.id - Jemaah calon haji asal Kabupaten Bekasi, Manshur (63) tak kuasa menutupi rasa bahagianya. Sebab, 15 tahun lamanya dirinya telah menunggu untuk melaksanakan ibadah haji.

Terlebih, ia mengaku keberangkatannya ke tanah suci, Mekkah merupakan hadiah dari seorang yang tak dikenali sosoknya.

“Saya juga belum tahu siapa orangnya yang memberikan saya ini (haji gratis),” kata Manshur, di Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi, Rabu (24/5).

Manshur menceritakan, awal mula ia mengetahui bahwa ada seseorang yang akan memberangkatkannya ke tanah suci dikabarkan oleh rekannya bernama Saban, 15 tahun lalu.

Baca Juga:Tata Cara Daftar Ibadah Haji dan Besaran Biayanya

“Beliau (Saban) tiba-tiba datang ke rumah pagi-pagi, minta KK dan KTP, ini ada rezeki berangkat haji oleh hamba Allah,” tuturnya.

Mendengar hal tersebut, Manshur mengaku sempat mempertanyakan bahwa kabar itu benar atau hanya sekedar guyonan.

Manshur yang selama 23 tahun lamanya menjadi Ketua Dewan Pengurus Masjid (DKM) mengaku tak menyangka doa yang selalu ia panjatkan, ternyata akan menjadi kenyataan.

“Setiap saya berdoa dan diselingi dengan ‘ya Allah selama ini aku ngurusin rumah kamu di Mangunjaya, kapan saya bisa mengunjungi rumahmu di Mekkah dan Madinah,” tutur Manshur.

Selain menjadi ketua DKM, Manshur juga merupakan seorang penjual perabotan keliling. Dirinya telah menggeluti usaha tersebut 7 tahun lamanya. Hal tersebut juga yang membuatnya semakin tak menyangka dapat berangkat ke tanah suci.

Baca Juga:30 Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Haji, Semoga Mabrur dan Mabruroh

“Kalau dilihat mampu dan tidak mampunya (seorang berangkat haji) itu Allah yg mampu (menentukan). Seperti saya orang kecil ini, kalo dilihat ini mungkin sangat susah menunaikan ibadah haji,” ujarnya.

Dirinya pun mengucapkan terima kasih pada seseorang yang memberikannya hadiah haji gratis. Ia juga berharap sosok misterius tersebut senantiasa diberikan balasan kebaikan pula.

“Kalau beliau masih berusaha, usahanya dilancarkan, dimudahkan, bisa memberi kesempatan ke yang lain. Karena beliau ini saya yakin orang ini pasti akan melakukan hal seperti itu sampai akhir hayatnya,” tutupnya.

Kontributor: Mae Harsa

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini