SuaraBekaci.id - Orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) buat ulah di Kranji, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (7/5). ODGJ tersebut sekitar pukul 12:30 WIB melempar batu ke arah mobil seorang warga.
Peristiwa pelemparan batu oleh ODGJ tersebut terjadi di Jalan Juanda, depan Kantor Wali Kota Bekasi. Menurut korban, saat itu, ia sedang pulang dari sebuah rumah sakit.
Nahasnya, korban saat itu berada di dalam mobil bersama istri, dua anaknya termasuk bayi umur 1 bulan. Saat melintas di Jalan Juanda, ODGJ tersebut melempar batu ke arah mobil korban.
"Kami berempat, Saya posisi driver, istri dan bayi saya di posisi kiri depan, anak saya 3 tahun, diposisi (kiri belakang) terkena serpihan kaca," ungkap korban seperti dikutip dari Bekasi24jam--jaringan Suara.com
"Alhamdulillah tidak ada yang luka, hanya berdarah kecil aja akibat dari serpihan kaca," sambung korban.
Menurut korban, pihak terkait harus bisa menindaklanjuti peristiwa seperti ini agar tidak memakan korban.
"Saya khawatir aja, jika tidak ditindaklanjutin orang gila tersebut bisa memakan korban jiwa lagi, apalagi jika menimpa sepeda motor," jelasnya.
Peristiwa ini pun membuat publik bergidik. Sejumlah netizen mengungkapkan sejumlah ODGJ memang berkeliaran di Kota Bekasi dan bikin khawatir.
"Kemarin saya ke Kantor Walkot Bekasi, ada ODGJ lagi mandi di empang di wilayah kantornya," ungkap salah satu netizen.
"Ada ODGJ di persis kantor pemerintahan kok gk buru-buru diamankan ke dinas sosial ya??:v malah di antepin jdnya kan begini" sambung akun lainnya.
"Pernah juga ih lagi diboncengin naik motor tiba tiba dilempar batu untung pake helm jadi gak kena kepala tapi kena tangan juga si jadi biru mana batunya gede lagi, tapi itu deket pom bensin stasiun Bekasi,"