Video Kondisi Garut Saat Diguncang Gempa pada Sabtu Sore, Warga Panik Berhamburan Keluar

Menurut data dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa berkekuatan magnitudo 6,4.

Galih Prasetyo
Sabtu, 03 Desember 2022 | 17:57 WIB
Video Kondisi Garut Saat Diguncang Gempa pada Sabtu Sore, Warga Panik Berhamburan Keluar
Ilustrasi gempa bumi (pixabay)

SuaraBekaci.id - Gempa mengguncang Garut, Jawa Barat pada Sabtu (3/12) pada pukul 16:49 WIB. Menurut data dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa berkekuatan magnitudo 6,4.

Di laman Twitter muncul sebuah video kondisi wilayah Garut saat diguncang gempa. Salah satu video yang beredar memperlihatkan kepanikan warga saat bumi terguncang pada sore ini.

Salah satu video diunggah oleh akun @QaillaAsyiqah. Dalam video itu terlihat suasana pemukiman di Garut.

Saat gempa terjadi, terlihat sejumlah orang keluar rumah dan panik.

Baca Juga:Gempa Garut M 6.4, BMKG: Hati-Hati Gempa Bumi Susulan

"Gempa Bumi Magnitudo 6,4 Guncang Kabupaten Garut Jawa Barat | Semoga baik² aja ya Allah," tulis caption video tersebut.

Pada video lain, tampak guncangan gempa Garut juga membuat wilayah di Purwadadi-Ciamis ikut merasakan.

Salah satu video memperlihatkan air dari sebuah kolam dekat masjid membuncah keluar akibat gempa Garut.

"Gempa Bumi Garut terasa kencng di daerah Purwadadi-Ciamis," tulis caption video yang diunggah akun @ariemustari25.

Sementara itu, informasi BMKG gempa berkekuatan 6,4 magnitudo dengan lokasi 7.51 lintang selatan, 107.52 bujur timur atau 52 kilometer Barat Daya Kabupaten Garut dengan ke dalaman 118 kilometer, tidak berdampak tsunami, sehingga warga diimbau agar tetap waspada.

Baca Juga:Gempa Garut Dirasakan di Sejumlah Wilayah, Ini Dampaknya

Koordinator Lapangan Tanggap Darurat Bencana PMI Cianjur, Fajar Aciana, mengatakan getaran gempa cukup keras terasa meski pusat gempa terjadi di Kabupaten Garut, puluhan relawan yang sedang bertugas melakukan pendataan dan pelayanan kesehatan di Markas PMI Cianjur, berhamburan keluar.

"Gempa Garut cukup kencang dirasakan terlebih mereka yang berada di dalam ruangan, langsung berhamburan keluar ruangan, kami pikir gempa susulan kembali terjadi dengan lokasi Cianjur," katanya melansir dari Antara.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini