Balita 3 Tahun yang Tenggelam di Kali Tambun Bekasi Ditemukan di Radius 2 Km

Korban ditemukan pada radius 2 kilometer dari lokasi kejadian sekitar pukul 10:50 WIB oleh tim SAR gabungan

Galih Prasetyo
Senin, 07 November 2022 | 18:15 WIB
Balita 3 Tahun yang Tenggelam di Kali Tambun Bekasi Ditemukan di Radius 2 Km
Ilustrasi tenggelam (Unsplash/Ian Espinosa)

SuaraBekaci.id - Balita usia 3 tahun yang tenggalam di Kali Tambun berhasil ditemukan dengan kondisi tak bernyawa pada Senin (7/11) siang.

Korban dengan identitas Abidah Bunga Ardelia ditemukan pada radius 2 kilometer dari lokasi kejadian sekitar pukul 10:50 WIB oleh tim SAR gabungan yang menyisir di aliran Kali Tambun.

"Korban ditemukan siang tadi dalam kondisi berada diantara tanaman eceng gondong yang sudah menutupi aliran Kali Tambun," tulis unggahan Bekasi24jam--jaringan Suara.com

Setelah berhasil ditemukan, korban langsung dievakuasi ke rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga.

Baca Juga:Menegangkan, Detik-Detik Percobaan Bunuh Diri Seorang Perempuan Muda Gendong Balita di Jembatan Pawan 1 Ketapang

Sebelumnya, korban pada Sabtu (5/11/2022) dikabarkan tenggelam di bantaran Kali Tambun, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 08:00 WIB.

Dari kronologis, disebutkan balita 3 tahun diduga tenggalam saat sedang menunggu orang tuanya buang air di toilet umum.

"Korban ABD diduga tenggelam ketika sedang menunggu orang tuanya yang sedang buang air di toilet umum yang kebetulan berada di bantaran Kali Tambun, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat,"

Saat orang tua korban selesai buang air, ia melihat balitanya sudah terlihat lagi dan hanya sisakan sandal di dekat bantaran Kali Tambun.

Setelah berusaha mencari di lokasi sekitar, pihak orang tua lantas menghubungi pihak terkait dan langsung melakukan pencarian terhadap balita malang tersebut.

Baca Juga:Dibanting hingga Dipukuli, Randi Bunuh Balita Pacarnya: Saya Jengkel Anak Itu Nangis

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini