Demi Konten, Nyawa Remaja 14 Tahun Asal Bekasi Melayang Ditabrak Truk Kontainer

"Menurut warga, remaja tersebut bersama puluhan remaja seusianya tengah membuat konten truk,"

Galih Prasetyo
Senin, 07 November 2022 | 08:29 WIB
Demi Konten, Nyawa Remaja 14 Tahun Asal Bekasi Melayang Ditabrak Truk Kontainer
Ilustrasi ditabrak mobil [shutterstock]

SuaraBekaci.id - Konten adang truk di tengah jalan kembali memakan jiwa. Seorang remaja berusia 14 tahun asal Bekasi meninggal dunia pada Minggu (6/11) dinihari akibat ditabrak truk kontainer.

Korban ditabrak setelah mencoba untuk memberhentikan truk kontainer yang tengah melintas. Peristiwa nahas ini terjadi di Jalan Imam Bonjol, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi.

"Seorang remaja berusia 14 tahun tewas seketika usai tubuhnya tertabrak truk kontainer di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi," tulis caption unggahan video akun Instagram @liputancikarang.

Kesaksian dari warga, korban bersama sejumlah rekan-rekannya sedang membuat konten dengan memberhentikan truk yang telah melintas.

Baca Juga:Makin Nekat dan Kembali Makan Korban, Video Aksi Bocah Adang Truk di Tengah Jalan

Nahas bagi korban, truk kontainter yang tengah melintas dan coba dihentikan malah menabraknya.

Akiabatnya, korban pun tewas di lokasi kejadian.

"Menurut warga, remaja tersebut bersama puluhan remaja seusianya tengah membuat konten truk,"

Jasad korban pun langsung dibawa ke RSUD Kabupaten Bekasi guna dilakukan proses visum.

Fenoman konten adang truk di jalan sempat jadi viral pada pertengahan tahun ini. Konten berbahaya ini banyak memakan korban jiwa dan membuat publik geram.

Baca Juga:Tidak Untuk Ditiru, Aksi Pria Adang Truk, Diduga Sampai Sempat Terlindas Ban

Peristiwa yang sama pernah terjadi di Tangerang, tepatnya di Jalan Mohammad Toha pada Juli 2022.

"Cegat truk demi konten, remaja di Priuk Tangerang tewas terlindas, Selasa (7/6/2022) sekitar pukul 00.35 WIB dini hari," tulis akun Instagram @beritaindonesia_ saat itu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini