Lantaran dinilai punya potensi wisata, akhirnya jalur sungai tersebut menjadi objek wisata yang banyak peminatnya.
“Sejak dibuka, respon pengunjung sangat baik sampai akhirnya BUMDes mengelolanya semaksimal mungkin tahun 2021,” jelasnya.
Di lokasi objek wisata Batu Lumpang terdapat Taman Sari. Warga meyakini Taman Sari merupakan tempat pemandian Sri Yuningsih, pendamping Demang Jaya Yuda.
Taman Sari ini berbentuk layaknya kolam, lokasinya ada di samping jalur sungai Cijolang. Area Taman Sari terdapat tembusan goa yang konon memiliki sumber mata air murni
Baca Juga:Kunjungan Wisatawan Belum Optimal Pascapandemi, TWC Prambanan Gencarkan Promosi
“Mata air di Taman Sari itu dinamakan Mata Air Cikahuripan,” jelas Hilman.
Setelah uji laboratorium, Mata Air Cikahuripan memiliki kandungan PH 7,5 persen. Banyak warga percaya Mata Air Cikahuripan bisa membuat awet muda.
Tak heran banyak pengunjung yang datang ke lokasi Taman Sari hanya untuk mandi. Harapannya tentu saja bisa awet muda.