Bela Polisi dari Kritik Najwa Shihab, Nikita Mirzani: Kenapa Gak Komentarin Anies Baswedan yang Dipanggil KPK?

Nikita Mirzani meminta Najwa Shihab lebih baik komentari Anies Baswedan yang sudah habis masa jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta dan sempat dipanggil KPK.

Galih Prasetyo
Jum'at, 16 September 2022 | 14:16 WIB
Bela Polisi dari Kritik Najwa Shihab, Nikita Mirzani: Kenapa Gak Komentarin Anies Baswedan yang Dipanggil KPK?
Nikita Mirzani [Instagram]

SuaraBekaci.id - Artis Nikita Mirzani memberikan pendapatnya panjar lebar terkait kritik pedas yang disampaikan jurnalis Najwa Shihab.

Dalam unggahan di akun Instagram @nikitamirzanimawardi_, artis 36 tahun itu panjar lebar tak setuju dengan kritik pedas Najwa kepada polisi yang bergaya hidup mewah dan hedon.

"Dear mba nana yang smart," tulis kalimat pembuka Nikita Mirzani seperti dikutip dari SuaraBekaci.id

"Sebagai netizen tapi di baluti dgn ke artisan saya. Boleh juga dong saya berpendapat sama seperti mba nanak yang menggebu2 membicarakan tentang kepolisian republik indonesia raya,"

Baca Juga:Nikita Mirzani Bela Polisi, Semprot Najwa Shihab

"Harus nya saya dong yang nyolot tentang kepolisian Indonesia. Karna saya dikerjain, ditahan, dan di gerebek polisi," tambah Nikita.

Nikita kemudian menjelaskan empat kasus yang menimpanya dengan pihak kepolisian. Salah satunya soal aksi penangkapannya di salah satu mal Jakarta oleh Polres Serang, Banten.

Nikita kemudian memberikan saran kepada Najwa Shihab agar tidak menyerang pribadi. "Knp mba nana ga blng oknum aja," tulis Nikita.

"Mba nana knp sih kok nyolot bgt sama kepolisian? Emang mba nana sudah pernah tersakiti seperti saya?" tanya Nikita.

Nikita dalam penjelasan itu juga menyebut soal jeratan pinjol yang menjerat istri dari polisi.

Baca Juga:Viral Pria Ini Sindir Wanita Bercadar tapi Masih Joget di Medsos: Jangan Gunakan Cadar untuk Meraup Rupiah

"Masih ada juga loh ibu bayangkari yang kelilit pinjol. Apa mba nana ga kasian?" tulis Nikita.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini