Triknya Dibongkar, Gus Samsudin Bakal Laporkan Pesulap Merah Atas Dugaan Ujaran Kebencian

Hal tersebut diduga karena Gus Samsudin tidak terima trik padepokannya dibongkar oleh Pesulap Merah.

Andi Ahmad S
Kamis, 04 Agustus 2022 | 06:15 WIB
Triknya Dibongkar, Gus Samsudin Bakal Laporkan Pesulap Merah Atas Dugaan Ujaran Kebencian
Marcel Radhival alias Pesulap Merah saat mendatangi padepokan Gus Samsudin (tengah), namun sempat dihalangi dan dimintai KTP-nya oleh kepala desa (kanan). [YouTube Marcel Radhival]

SuaraBekaci.id - Gus Samsudin laporkan Pesulap Merah dalam waktu dekat ini ke Polda Jatim atas dugaan ujaran kebencian.

Hal tersebut diduga karena Gus Samsudin tidak terima trik padepokannya dibongkar oleh Pesulap Merah.

Di tengah kabar tersebut, Pesulap Merah muncul dengan unggahan baru di media sosial Instagram. Pemilik nama asli Marcel Radival itu pun langsung diserbu netizen.

Dalam unggahan tersebut, Pesulap Merah kembali membongkar trik dukun-dukun palsu yang mengambil keuntungan dengan mengaku punya ilmu. Dalam konten mendatang, Pesulap Merah menunjukkan cara memunculkan uang gaib kepada Arie Untung.

Baca Juga:Kevin Sanjaya-Valencia Tanoesoedibjo Lamaran, Pesulap Merah Dipolisikan Gus Samsudin

"Transfer ilmu memunculkan uang goib ke bang @ariekuntung *ComingSoon," tulis Pesulap Merah pada Rabu (3/8/2022).

Warganet pun ramai memberi tahu Pesulap Merah soal rencana Gus Samsudin melaporkannya. Namun sebagian besar dari warganet memberikan dukungan agar Pesulap Merah tak gentar dan memintanya melapor balik.

"Dilaporin lu cel jangan gentar," komentar netizen. "Mas kamu dilaporin udin pencemaran nama baik tuh," kata yang lain.

"Lapor balik bang marchel,, si udin," tutur netizen lagi. "Tetep semangat bang @marcelradhival1 Nyatakan kebenaran jangan membenarkan kenyataan," imbuh lainnya.

Sebelumnya Pesulap Merah mengaku sudah berencana melaporkan Gus Samsudin ke polisi atas dugaan penipuan. Namun laporan Pesulap Merah ditolak karena dirinya bukan korban Gus Samsudin.

Baca Juga:Gus Samsudin Laporkan Pesulap Merah ke Polda Jatim, Dugaan Pencemaran Nama Baik dan Giring Opini Publik

Di sisi lain, Gus Samsudin siap melaporkan Pesulap Merah. Gus Samsudin rupanya tak terima disebut melakukan penipuan oleh Pesulap Merah. Bahkan Gus Samsudin siap melaporkan siapa pun yang mengatakan bahwa dirinya melakukan penipuan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini