Ketum PSSI Iwan Bule Bakal "Dikuliti" di Acara Ormas, Bahas Kegagalan Timnas hingga Angkat Kaki dari AFF?

Iwan Bule menjadi bintang tamu di Obrolan Malam Suara (Ormas) yang bakal berlangsung via aplikasi Twitter Space, @suaradotcom

Galih Prasetyo
Kamis, 14 Juli 2022 | 19:04 WIB
Ketum PSSI Iwan Bule Bakal "Dikuliti" di Acara Ormas, Bahas Kegagalan Timnas hingga Angkat Kaki dari AFF?
Twitter Space Suara.com: Goodbye AFF?. [Suara.com]

SuaraBekaci.id - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule bakal menjadi bintang tamu di Obrolan Malam Suara (Ormas) yang bakal berlangsung via aplikasi Twitter Space, @suaradotcom, Kamis (14/7/2022) pukul 20:00 WIB.

Acara Ormas edisi ketiga ini bakal menjadi 'kursi panas' bagi Iwan Bule pasca kegagalan Timnas Indonesia U-19 melaju ke babak semifinal Piala AFF U-19 2022.

Mengangkat judul "Goodbye AFF", Ormas bersama Iwan Bule akan dipandu oleh Ria Rizki sebagai host dan Arief Apriadi, Jurnalis Suara.com

Menarik untuk mendengarkan acara diskusi ini bersama Iwan Bule, publik sepak bola Indonesia saat ini masih geram pasca kegagalan skuat Garuda Nusantara melenggang dari babak fase grup.

Baca Juga:Twitter Spaces Suara.com: Buka-bukaan Iwan Bule Soal Wacana Indonesia Tinggalkan AFF

Kegagalan Timnas Indonesia U-19 melaju ke babak fase grup A Piala AFF U-19 2022 disebabkan aturan H2H. Meski pada laga terakhir mampu menang 5-1, namun dua negara pesaing terdekat, Vietnam dan Thailand justru bermain imbang 1-1.

Dua negara ini yang pada akhirnya melaju ke babak semifinal. Meski pada akhirnya Vietnam dan Thailand juga sama-sama gagal melangkah ke final karena dihentikan Malaysia dan Laos.

Publik sepak bola Indonesia geram dengan kedua negara karena dianggap mencari aman di laga terakhir grup A. Muncul dugaan negatif kepada dua negara.

Pihak PSSI sendiri sudah melayangkan protes ke federasi sepak boal ASEAN, AFF terkait hal ini.

Menurut Iwan Bule, soal regulasi H2H itu tidak dipermasalhkan PSSI, namun PSSI melihat dalam 27 menit terakhir laga Thailand dan Vietnam ada kejanggalan. Khususnya saat kedudukan 1-1. Ini bisa dilihat saat kedua tim hanya memainkan bola di garis belakang dan tidak berniat untuk menyerang.

Baca Juga:Lolos ke Final Piala AFF U-19 2022, Laos U-19 Diguyur Bonus Ratusan Juta Rupiah

"Kalau mereka (Thailand vs Vietnam) mainnya benar, saya tidak masalah. Ini terlihat mereka main-main. Ini yang membuat kami terluka. Itu sebabnya saya akan mengirim surat protes resmi kepada AFF agar mereka melakukan investigasi melalui Komite Disiplin (Komdis) AFF. Apakah ada match fixing atau tidak. Kalau tidak terbukti ya tidak masalah. Saat ini banyak nitizen yang meminta Indonesia keluar dari AFF karena mereka menganggap ada permainan," jelas Iwan Bule.

Nah di Ormas malam ini, tentu masih banyak pertanyaan dari publik sepak bola Indonesia terkait langkah selanjutnya, apalagi muncul wacana untuk Indonesia angkat kaki dari AFF.

Menarik untuk mendengarkan penjelasan Iwan Bule terkait hal tersebut, selain pembahasan lain yang tak kalah penting di sepak bola nasional.

Untuk bisa mendengar Ormas bersama Iwan Bule, berikut link Twitter Space Ormas Suara.com >> KLIK DI SINI (GRATIS)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini