Viral Video Emak-emak Berebut Beli Baju Lebaran di Tanah Abang, Publik Beri Sindiran Telak Soal Harga Minyak Goreng

Beredar video viral puluhan warga berjubel rebutan beli baju lebaran di Tanah Abang.

Galih Prasetyo
Kamis, 21 April 2022 | 09:10 WIB
Viral Video Emak-emak Berebut Beli Baju Lebaran di Tanah Abang, Publik Beri Sindiran Telak Soal Harga Minyak Goreng
Viral video emak-emak berjubel di toko Tanah Abang ( Tiktok /@dian.cressida )

SuaraBekaci.id - Beredar viral di media sosial, puluhan warga yang terdiri dari pria dan wanita berebut dan berdesakan di salah satu gerai toko kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat. 

Hari Raya Idul Fitri tinggal sepekan lagi. Umat muslim di seluruh dunia tak terkecuali negeri tanah air tengah mempersiapkan segala keperluan menjelang hari besar seperti masakan khas lebaran, kue, hingga baju baru sebagai tradisi yang melekat dari tahun ke tahun. 

Melalui unggahan akun media sosial Tiktok @dian.cressida tampak salah satu toko baju dipenuhi pembeli bapak-bapak dan emak-emak yang rela berdesak desakan dan saling dorong berjubel berusaha masuk dan mendapat apa yang mereka ingin beli yakni baju lebaran

Bahkan dalam video itu kondisi ruangan toko yang tak begitu besar seolah tak sepadan dengan banyaknya pembeli yang berdatangan. 

Baca Juga:Belanja Baju Lebaran, Viral Pria Ini Bawa 4 Istri dan 13 Anak seperti Mau Liburan

Mirisnya, baik pria maupun para emak emak tak ada yang mau mengalah dan justru saling dorong satu sama lain. Diiringi teriakan dari beberapa pembeli, membuat suasana semakin sumpek terlihat. 

Kondisi ini tak ayal mendapat komentar pedas dan sindiran dari para netizen. 

"Katanya jaman Jokowi pada susah," sindir akun @Tat***.

"Tandanya ekonomi membaik," kata @yuni***.

"Berarti pada punya duit ya alhamdulilah," tambah @bria***.

Baca Juga:Agar Betah Pakai Jilbab Saat Halal Bihalal, Ini Tips Memilih Baju Lebaran Anak

"Semahal mahalnya sembako dan bensin, percayalah emak emak masih sanggup beli baju dan kue lebaran," celetuk akun @MHT***.

"Hebatnya orang Indonesia itu pada ributin minyak mahal tapi pada bisa beli baju lebaran," komen akun @Astr***.

Kontributor : Ririn Septiyani

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini