Cerita Giri Pamungkas Tuntut Keadilan, Kehilangan Empat Jari Saat Bekerja Malah di-PHK: Ini Penindasan

Seorang pria mengaku di PHK oleh tempatnya bekerja pasca ia kehilangan keempat jari karena kecelakaan di tempat pekerjaan

Galih Prasetyo
Minggu, 13 Februari 2022 | 20:27 WIB
Cerita Giri Pamungkas Tuntut Keadilan, Kehilangan Empat Jari Saat Bekerja Malah di-PHK: Ini Penindasan
4 Jari Raib Saat Kerja Pria Ini Malah Kena PHK ( Instagram /@infojawabarat)

SuaraBekaci.id - Seorang pria bernama Giri Pamungkas (27) menuntut keadilan dari tempatnya bekerja. Giri merasa ditelantarkan  saat mengalami kecelakaan kerja.  

Kisah pilu yang dialami pria itu kemudian beredar di laman dunia maya, Minggu ( 13/2/2022). 

Dalam unggahan akun media sosial Instagram @infojawabarat terpampang potret Giri mengenakan kaos sembari menenteng sebuah kertas bertuliskan tuntutannya.  

"4 jari saya hilang lalu di PHK sepihak, " tulisnya

Baca Juga:Angka Kecelakaan Kerja di Indonesia Masih Relatif Tinggi

Sementara sebelah kanan bertuliskan perasaannya kepada PT HRI yang menelantarkan dirinya.  

"Dimanakah rasa kemanusiaan PT HRI? " tulisnya di gambar sebelah kanan.  

Pria yang bekerja sebagai salah satu operator di PT HRI  tersebut harus merelakan kehilangan keempat jari tangan kanannya saat sebuah kecelakaan kerja menimpa dirinya pada tanggal 18 Agustus 2020 silam.  

"Kejadian itu membuat harapan hidup sempat hilang karena tangan kanan saya sudah tidak berfungsi secara normal kembali atau cacat secara permanen, " ucapnya. 

Giri kemudian menceritakan bahwa pasca tragedi itu, pihak perusahaan justru meminta dirinya menandatangani pemutusan kerja dengan janji akan dipanggil lagi.  

Baca Juga:Terungkap! Pria Yang Jatuh di Atas RS Karya Bhakti Pratiwi Murni Kecelakaan Kerja

"Namun setelah bertahun tahun tidak ada kabar dari perusahaan dan tanggungjawabnya, "

Ia menyayangkan tindakan perusahaan PT HRI yang tega menelantarkan dirinya, padahal cacat yang ia alami adalah bagian dari kecelakaan kerja.  

"Dimanakah rasa kemanusiaan PT HRI? " tanyanya.

Giri mengaku kini tak dapat lagi bekerja dengan baik padahal merupakan sosok tulang punggung keluarganya.  

"Mohon sampaikan kabar ini ke semua pihak bahwa penindasan itu benar terjadi di lumbung yang katanya penuh industri ini, dimanakah rasa kemanusiaan PT HRI? " ucapnya.  

" Salam dari saya Giri Pamungkas yang meminta keadilan, " pungkasnya.  

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini