Digadang Duet dengan AHY, Anies Baswedan Berpeluang Besar Menangi Pilpres 2024

Menurut Jamiluddin Ritonga, Anies memiliki kemampuan untuk mendongkrak elektabilitas siapa pun yang disandingkan dengan dirinya.

Galih Prasetyo
Selasa, 08 Februari 2022 | 07:19 WIB
Digadang Duet dengan AHY, Anies Baswedan Berpeluang Besar Menangi Pilpres 2024
Beredar video puluhan emak-emak mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Presiden 2024 pasca pengajian menuai sorotan publik (akun instagram @aniesbaswedan).

SuaraBekaci.id - Jelang pemilihan presiden (Pilpres) 2024 sejumlah nama muncul sebagai kandidat kuat. Salah satunya Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Anies digadang-gadang memiliki kans besar di Pilpres 2024, ia pun disebut bakal berduet dengan ketua umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono.

Menurut pengamat komunikasi dan politik Jamiluddin Ritonga menilai pasangan AHY-Anies Baswedan merupakan calon primadona pada Pilpres 2024.

"Karena itu, banyak calon yang ingin digandengkan dengan Anies," ujar Jamiluddin, dikutip dari Wartaekonomi--Jaringan Suara.com, Selasa (8/2).

Baca Juga:Bagi-bagikan Sembako di Ragunan, Sekjen Gerindra Minta Doa ke Warga Agar Prabowo Jadi Presiden

Menurut Jamiluddin Ritonga, Anies memiliki kemampuan untuk mendongkrak elektabilitas siapa pun yang disandingkan dengan dirinya.

Hal itu turut disebutkan dengan beberapa tokoh potensial pada Pilpres sebelumnya.

"Sebab, sosok Anies saat ini seperti sosok SBY pada 2009 dan Joko Widodo 2014, yang dipasangkan dengan siapa pun berpeluang menang sangat besar," jelasnya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menurut Jamiluddin masih belum kuat jika berduet dengan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartanto.

"(Karenanya) Partai Demokrat, PKS, Nasdem, PPP, dan PAN, kiranyanya dapat mengusung Anies pada Pilpres 2024," tutup Jamiluddin.

Baca Juga:Dinilai Berhasil, Deklarasi 2024 Ikut Jokowi Muncul di Cirebon

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini