Jembatan Rp10 Miliar Baru Diresmikan Bupati Karawang Amblas, Warga: Kondisinya Sangat Parah

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana meresmikan penggunaan jembatan tersebut pada 29 Desember 2021 dengan menggunting pita di atas jembatan tersebut.

Andi Ahmad S
Senin, 17 Januari 2022 | 13:50 WIB
Jembatan Rp10 Miliar Baru Diresmikan Bupati Karawang Amblas, Warga: Kondisinya Sangat Parah
Kondisi jembatan saat peresmian. [ANTARA/HO-Pemkab Karawang]

SuaraBekaci.id - Jembatan Rp 10 miliar yang baru diresmikan Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana sudah amblas.

Untuk diketahui, jembatan amblas itu berada di wilayah perkotaan Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Padahal, jembatan itu baru diresmikan dua pekan lalu.

"Kondisinya amblas sejak Jumat (14/1) malam lalu, dan sekarang kondisinya sudah sangat parah, sampai kelihatan terbelah," kata Nugraha, warga Kelurahan Karangpawitan Karawang, kepada wartawan.

Ia mengatakan Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana meresmikan penggunaan jembatan tersebut pada 29 Desember 2021 dengan menggunting pita di atas jembatan tersebut.

Baca Juga:Jebatan Senilai Rp 10 Miliar Amblas, Warga: Baru Dua Pekan Diresmikan Bupati Karawang

"Iya memang baru diresmikan. Tapi sekarang sudah seperti itu kondisinya (amblas hingga terbelah). Mudah-mudahan cepat diperbaiki," katanya.

Jembatan tersebut dibangun di atas saluran irigasi primer dengan lebar 7 meter dan panjang sekitar 43,50 meter.

Sebelumnya Bupati Cellica Nurrachadiana menyebutkan jembatan itu dibangun untuk mengurai kemacetan yang sering terjadi di daerah tersebut.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, jembatan yang berlokasi di Kelurahan Karangpawitan, Kecamatan Karawang Barat itu dibangun dengan anggaran sekitar Rp10 miliar. (Antara)

Baca Juga:Jembatan Senilai Rp 10 Miliar di Karawang Amblas, Warganet: KPK Mana Nih

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini