SuaraBekaci.id - Jelang pergantian tahun, tak ada salahnya mulai merangkai rencana untuk memulai bisnis di tahun 2022 nanti.
Master Fengshui Indonesia, Yohan Suyangga menyebutkan ada beberapa bisnis yang cukup baik untuk dikembangkan pada tahun 2022.
Bisnis itu kata Yohan yakni yang berhubungan dengan transportasi dan ekspedisi.
"Yang berkaitan dengan air, kayu, transportasi, ekspedisi. Penjualan properti akan sedikit naik, tapi harga emas juga akan meroket, karena perang. Nanti ada perang," ujar Master Yohan dikutip dari Antara, Jumat (17/12/2021).
Baca Juga:Diterpa Kasus Investasi Bodong, Ini Latar Belakang Ustaz Yusuf Mansur
Selain itu, industri pariwisata dalam negeri juga mengalami perbaikan sehingga usaha wisata akan baik untuk dilakukan.
"Ekspedisi yang akan luar biasa," kata Master Yohan.
Sementara itu, Master Yohan memprediksi bahwa tahun 2022 perekonomian Indonesia semakin baik, terlebih setelah pelaksanaan G20 yang akan berlangsung di Bali.
Menurut Master Yohan, ini akan membawa kebaikan bagi Indonesia dan lebih dipandang di mata dunia.
"Karena Indonesia itu (berada) di selatan jadinya akan membaik, akan terkenal di seluruh dunia. Indonesia akan dikenal lagi sebagai negara besar di dunia. Apalagi dengan adanya G20, memang waktunya Indonesia dikenal dan makin sukses," kata Master Yohan.
Baca Juga:Kelas Edukasi Bisnis Khusus Ibu, Kini Perempuan Bisa Ikut Andil Cari Cuan
Pada Juni 2022, diprediksi segalanya membaik baik dari segi ekonomi maupun kesehatan. Indonesia juga akan menjadi barometer bagi dunia.
"Indonesia secara ekonomi membaik, kesehatan juga membaik, menjadi terkenal jadi akhirnya Indonesia akan menjadi barometer dunia," ujar Master Yohan.