SuaraBekaci.id - Fakta tentang Suami Anggiat Pasaribu dan Brigjen Zamroni. Suami Anggiat Pasaribu bukanlah Jenderal Pangkat 3 sebagaimana yang diberitakan selama ini.
Suami Anggiat Pasaribu ternyata seorang TNI berpangkat Letnan Satu (Lettu) bernama Bayu, sedangkan Brigjen Muhammad Zamroni yang disangka suaminya, merupakan abang sepupu dari Anggiat.
Hal ini diungkap Kuasa Hukum Clance Pakpahan. Dalam sebuah wawancara Clanse menegaskan status hubungan keluarga antara kliennya dengan Brigjen Zamroni.
Clanse juga mengatakan, pada saat cekcok terjadi, suami dan kakak sepupu Brigjen Zamroni ada di lokasi.
Baca Juga:Nangis-nangis Minta Maaf di DPR, Anggiat Cium Tangan Arteria dan Sungkem ke Ibunya
"Abang sepupunya (Brigjen Zamroni), kan mereka itu kan ada suaminya di situ. Jadi di saat itu ada tentara tiga orang, suaminya Anggiat dan brigjen ini abangnya. Kebetulan, begitu mereka turun pesawat, suaminya ini lebih muda, dia langsung keluar buru-buru ngambil mobil. Jadi Anggiat dengan abangnya itulah yang menunggu bagasi," ujar Clanse.
Sementara itu Anggiat Pasaribu hari ini terlihat mendatangi ruang Fraksi PDI Perjuangan di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Kamis (25/11/2021).
Anggiat Pasaribu terlihat meminta maaf sambil mencium tangan anggota DPR RI, Arteria Dahlan dalam pertemuan di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Kamis (25/11/2021).
Permintaan maaf itu terkait insiden cekcok antara Anggiat dan Arteria di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, beberapa waktu lalu. Anggiat juga terlihat melakukan sungkem saat meminta maaf kepada ibu Arteria Dahlan.
Saat menyampaikan permintaan maafnya itu, Anggiat tampak berlinang air mata. Muka Anggiat pun tampak memerah.
Baca Juga:Anggiat Pasribu yang Sempat Cekcok Dengan Ibu Arteria Dahlan Pingsan, Apa Sebab?
Sebelumnya, Anggiat Pasaribu menjadi sosok perempuan yang terlibat cekcok dengan ibu dari anggota Komisi III DPR RI, Arteria Dahlan mencabut laporan di Polres Bandara Soekarno-Hatta. Laporan terkait kasus dugaan penganiayaan itu resmi dicabut hari ini.
Kuasa hukum Anggiat, Clanse Pakpahan menilai kasus tersebut tak perlu dibawa ke ranah hukum.
"Cabut laporan sudah. Jadi semua masyarakat tau hal-hal ini nggak perlu dibawa ke ranah hukum," kata Clanse di Polres Bandara Soekarno-Hatta, Rabu (24/11/2021).
Menurut Clanse, pihaknya telah menjalani komunikasi dengan Arteria Dahlan melalui Politisi PPP Hasan Husaeri Lubis. Dalam waktu dekat ini, rencananya Anggiat pun akan bertemu dengan ibu Arteria Dahlan.