Hujan Angin Diprakirakan Terjadi di Bekasi Cikarang dan Karawang

Dan akan diguyur hujan disertai angin dengan kecepatan 20km/jam dari arah barat daya dengan intensitas ringan pada sore hingga malam hari...

Lebrina Uneputty
Kamis, 25 November 2021 | 05:34 WIB
Hujan Angin Diprakirakan Terjadi di Bekasi Cikarang dan Karawang
Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat angka yang ditunjukkan alat termometer suhu di BMKG Karangploso, Malang, Jawa Timur, Rabu (24/11/2021). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

SuaraBekaci.id - Prakiraan Cuaca Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bekasi, Cikarang, Karawang, Kamis (25/11/2021).

BMKG memprakirakan cuaca Bekasi akan cerah pada pagi hari sekira pukul 07:00WIB hingga pukul 13:00WIB.

Dan akan diguyur hujan disertai angin dengan kecepatan 20km/jam dari arah barat daya dengan intensitas ringan pada sore hingga malam hari.

Bekasi diprakirakan akan kembali berawan pada malam hari.

Sedangkan untuk Cikarang dan Karawang, BMKG memprakirakan akan diguyur hujan dengan intensitas ringan, disertai angin bertiup dari arah Barat Daya dengan kecepatan 30 km/jam hingga 20 km/jam.

BMKG juga masih mengeluarkan peringatan dini untuk sejumlah wilayah di Jawa Barat seperti Sukabumi, Cianjur, Bandung, Indramayu, Garut, Karawang, Subang, Banjar, Depok dan Purwakarta.

Namun BMKG terlihat  tidak lagi mengeluarkan Peringatan Dini untuk Bekasi, Karawang dan Bogor.

Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengamati pergerakan sikon tropis Paddy yang berada di Samudera Hindia melalui citra satelit Himawari di BMKG Karangploso, Malang, Jawa Timur, Rabu (24/11/2021).  ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengamati pergerakan sikon tropis Paddy yang berada di Samudera Hindia melalui citra satelit Himawari di BMKG Karangploso, Malang, Jawa Timur, Rabu (24/11/2021). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini