SuaraBekaci.id - Akhmad Marjuki resmi dilantik jadi Wakil Bupati Bekasi dan selanjutnya menjadi Plt Bupati Bekasi, Rabu (26/10/2021).
Kejari Kabupaten Bekasi menangkap 3 Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi.
Kemarin juga, mengintip harta kekayaan Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana yang bertambah sebuah mobil Mini Cooper.
Kemudian Iko Uwais yang akan berlaga di The Expendables 4 sebagai penjahat.
Dan sejumlah berita pilihan kemarin ini disajikan dari redaksi untuk anda.
1. Akhmad Marjuki Resmi Dilantik Jadi Wabup Bekasi, Akan Gantikan Pj Bupati Dani Ramdan
![Akhmad Marjuki bersama istri saat pelantikan Wakil Bupati Bekasi, Rabu (27/10/2021).[ist]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/27/71348-akhmad-marjuki-bersama-istri-saat-pelantikan-wakil-bupati-bekasi-rabu-27102021.jpg)
Akhirnya Wakil Bupati Bekasi Akhmad Marjuki resmi dilantik di Gedung Sate Jalan Diponegoro Nomor 22, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (27/10/2021).
Dengan demikian Akhmad Marjuki resmi menjadi Wakil Bupati Bekasi sisa masa jabatan 2017-2022, sekaligus akan menjadi Bupati Bekasi menggantikan Penjabatan (Pj) Bupati Bekasi Dani Ramdan.
2. Kejari Tangkap 3 ASN Tersangka Korupsi Alat Berat dan Setoran Tera