Viral Spanduk Parkir Gratis Indomaret, Warganet Debat

Unggahan tersebut sontak langsung ramai memancing reaksi warganet.

Lebrina Uneputty
Rabu, 27 Oktober 2021 | 12:10 WIB
Viral Spanduk Parkir Gratis Indomaret, Warganet Debat
Spanduk parkir gratis yang beredar di Sosial Media. [twitter]

SuaraBekaci.id - Sebuah unggahan di twitter berisikan foto tentang Parkir Gratis Indomaret jadi viral di sosial media.

Akun Twitter @RDNADN mengunggah  foto spanduk Indomaret bertuliskan " Parkir Gratis " viral di media sosial dan menjadi trending Twitter hingga saat berita ini diturunkan. 

Unggahan tersebut sontak langsung ramai memancing reaksi warganet. 

Pasalnya memang sejak dulu Indomaret maupun Alfamart telah terpasang sticker / spanduk Parkir Gratis, akan tetapi pada faktanya di beberapa Indomaret maupun Alfamarta masih ada tukang parkir liar yang meminta uang parkir kepada pelanggan. 

Dengan adanya postingan ini tentu saja memicu pro dan kontra warganet. Ada yang merasa biasa saja dengan adanya tukang parkir liar tersebut, namun ada pula yang merasa keberatan. 

Kolom komentar Akun Twitter @RDNADN pun banjir pro kontra warganet. 

" Cobalah bijak, mereka markir untuk menghidupi keluarganya masa 2 ribu dipermasalahin," tulis akun @Alnmaulana0. 

" Sebenernya agak gak setuju sih, mereka cuman berusaha buat menghasilkan uang buat nafkah keluarga dirumah, agak heran sama orang yang keberatan banget soal uang parkir yang 2 ribu doank?" sahut yang lain menimpali @nienaknyaapaan. 

" Kok sedih ya padahal cuma 2 ribu gitu, dia juga gak mau kali jadi tukang parkir, tapi khan dengan cara itu dia bisa menghidupi dan membiayai keluarga dan anak anaknya, apa salahnya sih saling membantu," tulis akun lain  juga ikut simpati @marmutmerahati. 

Komen @marmutmerahati ini langsung ditanggapi oleh @Manusiatuwa yang tak setuju dengan komentarnya. 

" Kamu tau gak, aku jualan cari selisih 500 - 1000 aja susah banget, mereka gak ngapa ngapain tapi dapet 2 ribu, enak bener, mending kalau tukang parkirnya bener misalkan hujan helm kita diamankan mungkin kita ikhlas, lah ini markir 30 menit gak sampai." komennya. 

Ada pula komen warganet yang setuju dengan adanya spanduk tersebut dan merasa dirugikan dengan adanya penarikan uang parkir. 

" Beli Le Mineral 3,500 suruh bayar parkir 5 ribu," tulis @reno_yunanto. 

" Ayo Indomaret Bekasi Timur dan sekitarnya pasang ini," sahut yang lain @slsisn. 

" Pro kontra sih ya, kadang kalau gak dikasih abangnya nyolot, kadang juga ada abang abang yang markir buat menghidupi keluarga," tulis yang lain @_awulan. 

Unggahan ini juga turut meramaikan jejaring sosial lain, seperti Instagram yang ramai sejak pagi tadi. 

Unggahan yang telah dibagikan oleh beberapa akun Instagram juga ramai oleh komentar warganet yang pro dan kontra. 

" Kalau tukang parkir sopan, ramah, cuma 2 ribu juga gak masalah," tulis akun @bonengganteng20. 

" Setuju, kalau ada yang mau ngasih silahkan, kalau gak dikasih tolong jangan maksa, atau pasang ekspresi kesal," timpal yang lain @tjsummerz. 

" Kasian tukang parkir juga manusia sama kayak kita, butuh makan, cuma 2 ribu gak papa insyaallah berkah." Sahut yang lain juga @hafizd8697. 

" Lebih baik ada tukang parkir, motor ada yang jagain, biar aman bayar 2 ribu rupiah gak papalah," kata yang lain. 

Spanduk parkir gratis yang beredar di Sosial Media. [twitter]
Spanduk parkir gratis yang beredar di Sosial Media. [twitter]

Dalam postingan tersebut tertulis." Parkir Gratis . Khusus Konsumen Indomaret Apabila ada pihak meminta uang parkir dan Anda merasa dirugikan silahkan laporkan pasal 368 - 371 KUHP. Ke polsek terdekat atau hubungi  Polsek Bekasi Selatan ( 021 ) 8240 2647  Polres Metro Bekasi  ( 021 ) 0812 1212 002 

Kebanyakan dari mereka merasa tidak perlu adanya tindakan ini dan hanya membutuhkan koordinasi saja agar tidak ada oknum yang memaksa bukan meminta.

Kontributor : Ririn Septiyani

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini