SuaraBekaci.id - Netflix mengumumkan memberikan paket gratis bebas iklan untuk pengguna Android.
Hal ini dilakukan untuk menggaet pelanggan lebih banyak lagi. Netflix juga mengatakan, apabila jika pengguna mau menikmati layanan di TV atau laptop, mereka bisa meningkatkannya ke paket berbayar yang disediakan.
Paket gratis ini terbatas hanya diberikan di negara tertentu yakni Kenya. Kenya yang memiliki 20 juta pengguna internet dilirik Netflix untuk diberikan paket gratis Android.
"Kami meluncurkan paket gratis yang memungkinkan pengguna bisa menikmati Netflix bebas iklan untuk pengguna smartphone Android di Kenya," kata Cathy Conk, Director Product Innovation Netflix, dalam blog resminya, Rabu (22/9/2021).
Baca Juga:Squid Game Pecahkan Rekor, Duduki Peringkat 1 di Netflix AS
Platform streaming film asal Amerika Serikat ini menyebutkan, jika pengguna di Kenya mendaftar langganan Netflix, mereka tidak akan menerima informasi soal pembayaran.
Cathy Conk mengatakan, pengguna hanya tinggal memasukkan email, mengonfirmasi bahwa mereka berusia 18 tahun ke atas, dan buat password untuk akun baru.
Setelahnya, pengguna bisa menikmati series maupun film yang disajikan Netflix, termasuk fitur seperti rekomendasi personal, kontrol orang tua, serta profil khusus anak.
"Jika anda belum pernah menonton Netflix sebelumnya, ini adalah cara yang bagus untuk menikmati layanan kami," jelas Cathy Conk.
Paket gratis ini akan diluncurkan di Kenya selama beberapa minggu ke depan. Cathy Conk berharap pengguna bisa menikmati konten yang disajikan Netflix.
Baca Juga:10 Rekomendasi Drama Korea Terbaru Berdasarkan Kesukaanmu
"Kami berharap ini sesuai dan banyak orang yang mencoba paket gratis kami menjadi suka Netflix, sehingga ke depan mereka bisa meningkatkan ke langganan berbayar secara penuh," jelasnya.
Ini bukan pertama kali Netflix menghadirkan kampanye paket gratis untuk pelanggan. Sebelumnya di India, mereka juga menyediakan paket tersebut selama akhir pekan.