SuaraBekaci.id - Istana serukan tangkap Ustadz Somad atau Ustadz Abdul Somad. Hal itu beredar dalam narasi video thumbnail yang menyebutkan Ustadz Abdul Somad alias UAS dikabarkan tengah diperiksa oleh polisi.
Informasi tersebut diunggah oleh kanal Youtube Pena Istana dalam video berjudul "BERITA HARI INI~AKHIRNYA!! ORANG DALAM ISTANA SERUKAN TANGKAP UAS".
Kemudian, dalam thumbnail video tersebut, terlihat UAS tengah diinterogasi oleh pihak kepolisian.
Berikut narasi thumbnail video tersebut.
Baca Juga:Tetiba Ustadz Abdul Somad Ditangkap Polisi, Begini Faktanya
"TAK BERKUTIK DI PERIKSA POLISI SEMUA TERBUKTI UAS TERBUNGKAM TAK BISA MENGELAK".
Lantas, benarkah narasi dalam thumbnail video tersebut?
Setelah ditelusuri oleh tim Cek Fakta Suara.com, informasi dalam video tersebut adalah salah atau hoax.
Dalam video tersebut tidak mengandung informasi mengenai Ustadz Abdul Somad yang diperiksa oleh pihak kepolisian.
Video berdurasi 10 menit 5 detik itu tidak mengandung informasi seperti yang disebutkan dalam thumbnail dan judul.
Baca Juga:CEK FAKTA: Benarkah Ustadz Abdul Somad Diperiksa Polisi?
Isi video tersebut tentang cuplikan saat organisasi masyarakat Horas Bangso Batak melaporkan penceramah kelahiran 44 tahun yang lalu ke Polda Metro Jaya terkait dugaan penistaan agama pada 2019.
Tak ada klaim yang menyebutkan bahwa Ustadz Abdul Somad diperiksa oleh pihak kepolisian lantaran penistaan agama.
Sementara itu, foto dalam video tersebut merupakan gambar yang telah diedit.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, maka klaim yang menyebutkan Ustadz Abdul Somad diperiksa oleh polisi adalah hoaks.
Klaim tersebut masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.