Ibadah Haji Dibatalkan, Ferdinand Hutahaean ke Haikal Hassan: Berhenti Tebar Kebencian

Dia menilai cuitan Ustaz Haikal Hassan sangat berbahaya dan penuh unsur kebencian.

Antonio Juao Silvester Bano
Jum'at, 04 Juni 2021 | 21:50 WIB
Ibadah Haji Dibatalkan, Ferdinand Hutahaean ke Haikal Hassan: Berhenti Tebar Kebencian
Politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean. (Instagram/@ferdinand_hutahaean)

SuaraBekaci.id - Politikus Ferdinand Hutahaean berkomentar soal cuitan Ustaz Haikal Hassan mengenai ibadah haji 2021 dibatalkan.

Dia menilai cuitan Ustaz Haikal Hassan menganai pembatalan pemberangkatan ibadah haji sangat berbahaya dan penuh unsur kebencian.

"Saudara HaikaI Hassan, cuitanmu ini sungguh berbahaya, provokatif dan penuh unsur kebencian yang berpotensi mengakibatkan kemarahan orang," cuit Ferdinand Hutahaean sambil menautkan tangkapan layar cuitan Ustaz Haikal Hassan, Jumat (4/6/2021).

"Apalagi yang otaknya sangat sedikit model qadrun terhadap etnis tertentu dan juga kepada pemerintah," sambungnya.

Baca Juga:RI Batalkan Haji 2021, Komnas Haji: Bukti Negara Berdaulat di Mata Dunia

Ferdinand Hutahaean meminta agar Ustaz Haikal Hassan berhenti membuat cuitan yang dia nilai menebar kebencian.

Cuitan Ferdinand Hutahaean.[Twitter/@FerdinandHaean3]
Cuitan Ferdinand Hutahaean.[Twitter/@FerdinandHaean3]

"Berhentilah menebar kebencian, perutmu jangan isi dengan yang haram," demikian cuitan Ferdinand Hutahaean.

Sebelumnya, Ustaz Haikal Hassan Baras turut mengomentari soal kebijakan pemerintah yang membatalkan pelaksanaan ibadah haji tahun ini. Menurutnya, batalnya jemaah haji berangkat ke tanah suci Mekkah itu baru pertama kalinya terjadi dalam sejarah Indonesia.

"Baru pertama kali terjadi sejak ada NKRI dimana warga nya tidak bisa pergi haji," katanya melalui akun Twitter Haikal_hassan seperti dikutip dari Terkini.id--jaringan Suara.com, Jumat (24 Juni 2021).

 Haikal Hassan lantas mengaitkan hal ini dengan beberapa hal, termasuk soal Habib Rizieq Shihab (HRS) yang kini ditahan atas beberapa kasus terkait protokol kesehatan.

Baca Juga:Haji 2021 Batal, Arie Untung: Gimana Kalau Allah Buka Pintu Surga Kecuali Buat Indonesia?

“Apakah karena faktor terlalu dekat ke RRC? Apakah karena kezaliman terhadap HRS?” kata Haikal Hassan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini