20 Pejabat Dinkes Banten Mengundurkan Diri Pasca Kasus Korupsi Masker Mencuat

Terdapat dua poin yang menjadi pertimbangan pengunduran diri para pejabat Dinas Kesehatan Provinsi Banten.

Antonio Juao Silvester Bano
Senin, 31 Mei 2021 | 17:53 WIB
20 Pejabat Dinkes Banten Mengundurkan Diri Pasca Kasus Korupsi Masker Mencuat
Ilustrasi masker N95. (Unsplash)

SuaraBekaci.id - Sebanyak 20 pejabat Dinas Kesahatan Provinsi Banten dikabarkan mengajukan penguduran diri. Salah satu penyebabnya yakni karena mencuatnya kasus korupsi pengadaan masker.

Dilansir dari BantenNews.co.id -- jaringan Suara.com, pejabat Dinkes Provinsi Banten yang mengundurkan diri terdiri dari sekretaris dinas, kepala bidang dan kepala seksi.

Hal itu diketahui dari beredarnya surat pernyataan pengunduran diri tertanggal 26 Mei 2021 yang lengkap dengan tanda tangan di atas materai Rp10 ribu.

Surat itu ditujukan langsung kepada Gubernur Banten Wahidin Halim dan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy dengan tembusan Ketua DPRD Banten, Sekda Banten, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Kepala Dinkes dan Kepala Inspektorat.

Baca Juga:Tangerang Hujan Intensitas Sedang, Prakiraan Cuaca BMKG 31 Mei 2021 Tangerang Banten

Terdapat dua poin yang menjadi pertimbangan pengunduran diri para pejabat itu.

Pertama, karena merasa menjalankan tugas penuh intimidasi dan tekanan dari kepala Dinkes.

"Kondisi tersebut membuat kami bekerja dengan tidak nyaman dan penuh tekanan," jelas petikan dalam surat tersebut.

Poin kedua yakni karena salah satu rekan mereka berinisial LS ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi pengadaan masker untuk penanganan Covid-19.

"Yang bersangkutan dalam melaksanakn tugas sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) sesuai perintah dari Kepala Dinkes Provinsi Banten. Dengan kondisi penetapan tersangka itu, kami merasa kecewa dan bersedih karena tidak ada upaya perlindungan dari pimpinan," ungkap para pejabat dalam poin yang termaktub dalam surat itu.

Baca Juga:Jalan Penghubung Antar Provinsi di Lebak Banten Longsor Akibat Hujan

Dalam surat itu juga ditegaskan, atas kondisi itu para pejabat menyatakan sikap untuk mengundurkan diri sebagai pejabat di lingkungan Dinkes Provinsi Banten.

REKOMENDASI

News

Terkini