Abdee Slank Jadi Komisaris Telkom, Farhat Abbas Ungkit Perannya dalam Pemenangan Jokowi

Dia menjelaskan Slank memiliki peran dominan pada kemenangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Pilpres.

Antonio Juao Silvester Bano
Senin, 31 Mei 2021 | 07:05 WIB
Abdee Slank Jadi Komisaris Telkom, Farhat Abbas Ungkit Perannya dalam Pemenangan Jokowi
Pengacara kondang, Farhat Abbas (kiri). [Suara.com / Evi ARISKA]

SuaraBekaci.id - Farhat Abbas turut berkomentar atas penunjukkan Abdee Slank menjadi salah satu Dewan Komisaris Independen PT Telkom Indonesia

Farhat Abbas menilai bahwa penunjukkan pemilik nama Abdee Negara itu sebagai komisaris PT Telkom merupakan hal yang biasa

"Abdi jadi komisaris Telkom itu biasa Aja, bukan jabatan luar biasa, level beliau bisa menunjuk menteri di kementerian apa saja, termasuk dirinya," tulis Farhat Abbas dalam Instagram story dilansir dari terkini.id -- jaringan Suara.com, Minggu (30/5/2021).

Dia menjelaskan Slank memiliki peran dominan pada kemenangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Pilpres.

Baca Juga:Triawan Munaf Kenang Satu Mobil dengan Jokowi: Betul-betul Senyap

“Peran Slank dalam kemenangan Jokowi dua periode dominan, kalo gak ada Slanker jokowi kalah tipis. Menteri ekonomi kreatif periode pertama jokowi adalah atas usulan abdi Slank," tulisnya.

Penunjukkan itu, menurut Farhat, memperlihatkan bahwa Abdee Slank tidak gila jabatan dan sabar.

Lalu, dia mengungkit peranannya dalam pemenang Jokowi. Dia menyatakan bahwa dirinya dan Abdee pantas mendapatkan tempat berkuasa untuk memperbaiki hidup rakyat.

"Saya juga yg sempat jadi juru bicara tim Pilpres belum juga tuh di ingat dan ditunjuk Pak jokowi atau Erik Tohir, padahal kasus Jokowi surgawi dan mereka neraka sudah sampai dipanggil2 ke kepolisian Cyber Mabes Bareskrim Polri.  Saya dan abdi adalah tokoh viral kampanye Pilpres Jokowi, pantas dapat tempat berkuasa untuk memperbaiki nasib hidup rakyat banyak,” sambung Farhat Abbas.

“Jadi, harap maklum aja, jangan cemburu dan curiga. Prabowo dan sandi aja yg notabene lawan kami kini jadi menteri kok? Itu yg lebih aneh dan nyeleneh. salam pandai,” pungkasnya.

Baca Juga:Rocky Gerung: Jokowi Itu Kader Oligarki, PDIP Seharusnya Malu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini