Masjid Agung Al-Barkah Bekasi Akan Gelar Salat Gerhana dengan Prokes Ketat

Jumlah jamaah yang hadir dibatasi setengah dari total kapasitas masjid yang berada di Kota Bekasi tersebut.

Antonio Juao Silvester Bano
Rabu, 26 Mei 2021 | 17:48 WIB
Masjid Agung Al-Barkah Bekasi Akan Gelar Salat Gerhana dengan Prokes Ketat
Masjid Agung Al Barkah, Kota Bekasi, Jawa Barat.[Suara.com/Imam Faisal]

SuaraBekaci.id - Masjid Agung Al Barkah Bekasi akan menggelar Salat Gerhana malam ini, Rabu (26/5/2021). Salat Gerhana dilakukan menyusul fenomena Gerhana Bulan Total atau Super Blood Moon pada malam ini.

Salat Gerhana di Masjid Al Barkah Bekasi akan dilakukan secara berjamaah seusai Salat Maghrib.

"Nanti langsung setelah Salat Maghrib," kata Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al Barkah Ismail Hasyim kepada SuaraBekaci.id.

Dia menjelaskan, pelaksanaan Salat Gerhana di Masjid Agung Al Barkah Bekasi akan menerapkan standar protokol kesehatan (prokes) ketat untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga:Umat Islam Laksanakan Salat Gerhana Bulan Pukul 18.08 WIB

Jumlah jamaah yang hadir dibatasi setengah dari total kapasitas masjid yang berada di Kota Bekasi tersebut.

"Kalau Al-Barkah kan tetap separuh ya dari kapasitas. Jadi kalau (sekitar) 300-400, kalau yang hadirnya banyak," ujarnya.

Pihaknya memilih untuk tidak terlalu mensosialisasikan pelaksanaan salat gerhana guna mencegah terjadinya kerumunan.

"Tetap prokes, sampai hari ini di Masjid Agung belum berubah masih semeter jaraknya (jamaah), jadi kita tidak terlalu publish, supaya menghindari kerumunan dalam jumlah banyak," katanya.

Selanjutnya, kata dia, pihaknya juga menyiapkan masker bagi jamaah yang akan melaksanakan Salat Gerhana.

Baca Juga:Daftar Waktu Gerhana Bulan Total di Indonesia Malam Ini

"Kita sudah mengantisipasi dengan (menyiapkan) thermogun, segala macam. Masker tetap disiapkan bagi mereka yang tidak bawa," katanya.

Berdasarkan surat edaran Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bekasi nomor 012/MUI-BKS/V/2021, seluruh wilayah Indonesia termasuk Kota Bekasi akan mengalami sebuah fenomena gerhana bulan.

MUI juga mengimbau kepada jamaah dan DKM agar tetap melaksanakan Prokes yang sudah ditetapkan pemerintah, mengingat pandemi Covid 19 masih belum selesai.

Kontributor : Imam Faisal

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini