Ferdinand ke BW: Brur, Bangsa Ini Butuh Orang yang Cinta Negerinya

Politikus Ferdinand Hutahaean menanggapi komentar Mantan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto (BW) mengenai kabar Novel Baswedan dipecat karena tak lolos tes wawasan kebangsaan.

Antonio Juao Silvester Bano
Selasa, 04 Mei 2021 | 21:30 WIB
Ferdinand ke BW: Brur, Bangsa Ini Butuh Orang yang Cinta Negerinya
Ferdinand Hutahaean.(YT/Ferdinand Hutahaean)

SuaraBekaci.id - Politikus Ferdinand Hutahaean menanggapi komentar Mantan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto (BW) mengenai kabar Novel Baswedan dipecat karena tak lolos tes wawasan kebangsaan.

Ferdinand Hutahaean semula menanggapi pernyataan BW yang menyebut bahwa insan terbaik di KPK tengah disingkirkan. Dia memberikan tanggapan melalui akun twitternya.

"Insan terbaik? Wawasan Kebangsaan aja gagal lu bilang terbaik? Hahahaha knp makin banyak pelawak jaman sekarang? Asal bicara merasa dirinya paling pintar, paling sempurna, paling baik, paling sekolahan," demikian cuitan Ferdinand Hutahaean, Selasa (4/5/2021).

Tanggapan Ferdinand Hutahaean tersebut sambil menautkan cuitan BW.

Baca Juga:Novel Baswedan Terancam Dipecat, Mardani: Pegawai KPK Teruji Mulai Dihabisi

Ferdinand menyatakan kepada BW bahwa bangsa ini membutuhkan orang yang mencitai negerinya dan Pancasila.

"Brur, bangsa ini butuh org yang mencintai negerinya dan Pancasila," tulis Ferdinand pada cuitan yang sama.

Sebelumnya, bekas Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto ikut mengomentari soal kabar yang menyebut Novel Baswedan dipecat dari Komisi Pemberantasan Korupsi lantaran tak lolos tes wawasan kebangsaan.

Bambang Widjojanto lewat cuitannya di Twitter, Selasa (4/5/2021) , menilai kabar pemecatan Novel Baswedan tersebut menunjukkan KPK makin bengis.

 "PEMBUSUKAN di KPK makin DEGIL & BENGIS," cuit pria yang akrab disapa BW seperti dikutip dari Terkini.id--media jaringan Suara.com.

Baca Juga:Tes Wawasan Kebangsaan, Pegawai KPK Akui Dicecar soal LGBT, FPI hingga OPM

BW mengatakan, Novel Baswedan yang menurutnya merupakan insan terbaik KPK saat ini tengah disingkirkan.

"Insan terbaik di KPK tengah DISINGKIRKAN," tulisnya.

Tak hanya Novel, kata dia, sejumlah pegawai KPK yang juga telah terbukti menegakkan marwah KPK sampai saat ini juga ikut terancam dipecat.

"Mereka yang terbukti menegakkan marwah KPK, dihabisi," cuitnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini