27 Tahun Menikah, Bill Gates dan Melinda Memutuskan Bercerai

Bill Gates dan Melinda memutuskan untuk bercerai.

Antonio Juao Silvester Bano
Selasa, 04 Mei 2021 | 07:26 WIB
27 Tahun Menikah, Bill Gates dan Melinda Memutuskan Bercerai
Bill Gates dan Melinda bercerai.[Antara]

SuaraBekaci.id - Bill Gates dan Melinda memutuskan untuk bercerai. Bill Gates cerai dengan istrinya setelah 27 tahun menikah.

Bill Gates dan Melinda mengaku mereka tidak lagi percaya bisa tumbuh bersama sebagai pasangan di fase selanjutnya. Hal itu disampaikan dalam pernyataan bersama yang dirilis di laman Twitter pribadi mereka pada hari Senin (3/5) waktu setempat.

Namun, mereka masih akan terus bekerjasama di Bill and Melinda Gates Foundationyang telah mendonasikan sekitar 50 miliar dolar Amerika untuk prakarsa amal di seluruh dunia sejak awal abad ini.

"Setelah banyak pemikiran dan banyak pekerjaan pada hubungan kami, kami telah membuat keputusan untuk mengakhiri pernikahan kami," tulia isi pernyataan tersebut dilansir dari Variety melalui Antara, Selasa (4/5/2021).

Baca Juga:Bikin Gempar, Sekelas Bill Gates dan Melinda Gates Bercerai!

Bill Gates dan Melinda menyatakan bahwa keduanya telah membesarkan tiga orang anak dan membangun yayasan yang bekerja sama dengan berbagai organisasi di seluruh dunia untuk mewujudkan kehidupan yang sehat dan produktif.

"Kami terus berbagi keyakinan dalam misi itu dan akan melanjutkan pekerjaan kami bersama di yayasan, tetapi kami tidak lagi yakin kami dapat tumbuh bersama sebagai pasangan dalam fase kehidupan kami selanjutnya. Kami meminta ruang dan privasi untuk keluarga kami saat kami mulai menjalani kehidupan baru ini," beber Bill dan Melinda.

Bill Gates yang merupakan salah satu pendiri Microsoft itu bertemu Melinda French setelah dia mulai bekerja di perusahaan teknologi pada tahun 1987. Keduanya menikah pada 1 Januari 1994, dan membesarkan tiga anak bersama.

Bill Gates saat ini menjadi orang terkaya keempat di dunia dengan kekayaan bersih 130,5 miliar dolar. Sedangkan Melinda terdaftar sebagai nomor lima dalam daftar Forbes tentang wanita paling kuat di dunia pada tahun 2020.(Antara)

Baca Juga:Bill Gates Yakin 2022 Pandemi Covid-19 Berakhir & Angka Penularan Rendah

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini