SuaraBekaci.id - Dewan Pakar PKPI Teddy Gusnaidi membuat pernyataan mengenai penghinaan agama. Teddy Gusnaidi menyampaikan hal itu melalui cuitan di akun twitternya.
"Gue marah ketika ada ustadz jadi-jadian menghina agama lain," cuit Teddy Gusnaidi, Kamis (22/4/2021).
Setelah itu, Teddy kemudian menerangkan maksud dari pernyataan tersebut.
Teddy menjelaskan, kemarahannya itu bukan karena dirinya membela agama lain. Melainkan, karena dia membela agamanya.
Baca Juga:Sebut Ada Kasus Menghina Agama Dibiarkan, Ade Armando Ungkit Yahya Waloni
Karena, menurut Teddy, agamanya tidak mengajarkan untuk bersikap demikian.
"Bukan karena membela agama lain, tapi membela agama gue, karena agama gue tidak ajarkan menjadi manusia barbar seperti mereka," tulisnya pada cuitan yang sama.
Dia yakin bahwa hal tersebut juga dirasakan warga non muslim.
"Gue yakin begitupun dengan yang non muslim, ketika ada pemuka agama mereka menghina Islam," demikian Teddy sambil menambahkan tagar ngabuburit pada cuitannya.
Baca Juga:Teddy Gusnaidi: Pilkada Langsung Jadikan Radikalisme Tumbuh Subur