SuaraBekaci.id - arus lalu lintas pada jalur tol elevated Karawang Barat KM 47 - KM 48 (arah Cikampek) padat. Itu tercatat, pukul 10.37 WIB, Jumat (2/3/2021).
Jasa Marga melalui akun Twitter menginformasikan situasi arus lalu lintas jalan tol Jakarta-Cikampek pagi ini kepada para pengguna jalan.
Kepadatan volume lalu lintas di lajur pertemuan jalur atas dan bawah. Sementara dari arah Karawang - Cikarang - Tambun - Cikunir situasi arut lalu lintas lancar.
Masih pada pukul 10.37 WIB, arus lalu lintas jalur tol elevated dari Jatiasih dan Cakung (arah Cikampek) dialihkan untuk sementara ke jalur bawah.
Baca Juga:Rest Area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek Diberlakukan Buka Tutup Sementara
Kemudian di Cikarang Pusat KM 36+900 - Dawuan KM 61, diberlakukan lajur contraflow bagian kanan, agar tertib pada antrian.
Pengendara diimbau untuk berhati-hati melintasi Dawuan KM 61 - Cikarang Pusat KM 36+900, ada lajur contraflow dari arah Cikarang Pusat di lajur kanan.