SuaraBekaci.id - Mantan Ketua DPR RI yang juga Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat versi KLB Deli Serdang, Marzuki Alie merasa banyak mendapatkan tuduhan-tuduhan korupsi yang tidak berdasar.
Marzuki Alie menyatakan bahwa tuduhan-tuduhan korupsi itu merupakan risiko karena dirinya pernah menjadi seorang pimpinan di DPR.
"Banyak tuduhan-tuduhan korupsi yang tidak berdasar. Tapi itu semua adalah resiko sebagai pimpinan yang selalu dikaitkan, apabila ada persoalan-persoalan hukum," kata Marzuki Alie melalui akun twitternya, Selasa (30/3/2021) malam.
Kendati demikian, dia menegaskan bahwa tuduhan itu tidak berdasar. Dirinya juga menyatakan, bahwa tidak ada fakta hukum yang menyebut kalau dirinya pernah menerima sesuatu.
Baca Juga:Moeldoko: Saya Tak Pernah Ngemis Pangkat dan Jabatan
Marzuki Alie pun mengklaim tidak pernah main-main anggaran saat menjabat sebagai anggota legislatif di DPR. Dia pun menantang agar hal terebut dicek di Badan Anggaran DPR.
![Cuitan Marzuki Alie soal tuduhan kasus korupsi.[Twitter/@marzukialie_MA]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/31/51755-cuitan-marzuki-alie.jpg)
"Walaupun disebut menerima sesuatu, tapi tidak ada fakta hukum sama sekali. Lima tahun di DPR tidak sekalipun main-main anggaran, bisa dicek di banggar," katanya.