SuaraBekaci.id - Densus 88 menangkap satu orang terduga teroris di Bekasi pada Senin (29/3/2021) pagi. Terduga teroris yang ditangkap itu bekerja sebagai seorang montir bengkel mobil.
Montir terduga teroris itu ditangkap saat sedang bekerja di bengkel yang berada di Jalan Raya Cikarang-Cibarusah, Desa Sukasari, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Senin (29/3/2021).
Pemilik Kontrakan Haji Jari mengatakan, montir terduga teroris tersebut didatangi petugas saat sedang bekerja.
"Kerja, lagi kerja dia. Di bengkel lagi kerja," katanya saat diwawancara.
Baca Juga:Baju FPI hingga Alumni 212 jadi Barbuk Terduga Teroris di Condet dan Bekasi
Dia menjelaskan, rumah kontrakan miliknya hanya sebagai tempat singgah montir terduga teroris di Bekasi tersebut. Sehari-hari, dia selalu pulang ke kontrakannya yang lain untuk beristirahat.
"Selesai kerja dia pada pulang. dia kan ngontrak lagi, ini mah buat istirahat, buat salat gitu," ujarnya.
Keseharian dari montir terduga teroris tersebut dikenal sebagai pribadi yang baik dan tidak melakukan kegiatan yang mencurigakan.
"Biasa sih baik aja, tidak mencurigakan juga," katanya.
Sebelumnya, terduga teroris diamankan di lokasi tersebut. Dia diduga sebagai pemilik bom dan bahan baku peledak.
Baca Juga:Duar!!! Ledakan TKP Penangkapan Teroris Serang Baru, Polisi Siaga di Jalan
"Di Desa Sukasari telah diamankan sau orang pelaku diduga pemilik bom dan bahan baku bahan peledak. Tim dari Gegana dan Labfor sedang melakukan olah TKP," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran di lokasi.