Desa Sumberurip Terendam Banjir, Ini Kata Bupati Bekasi

"Tadi pagi kurang lebih jam 5 tanggul jebol sehingga ada sekitar 140 kk lebih dievakuasi. Saya sedang di jalan menuju ke sana," kata Eka kepada SuaraBekaci.id.

Antonio Juao Silvester Bano
Minggu, 21 Februari 2021 | 12:12 WIB
Desa Sumberurip Terendam Banjir, Ini Kata Bupati Bekasi
Tangkapan layar tanggul Sungai Citarum di Desa Sumberurip Kabupaten Bekasi jebol. Ratusan warga di Kampung Babakan Banten terendam banjir.[Istimewa]

SuaraBekaci.id - Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja angkat bicara terkait dengan banjir yang merendam Desa Sumberurip, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi. Banjir yang merendam wilayah tersebut disebabkan karena tanggul Sungai Citarum jebol di wilayah setempat.

Eka mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan evakuasi kepada warga Kampung Babakan Banten, Desa Sumberurip, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi. Dia pun sedang dalam perjalanan menuju lokasi banjir.

"Kita sudah mengambil langkah-langkah, tadi malam jam 6 memang instentstas hujan tingggi lagi di sekitar pebayuran, tadi pagi kurang lebih jam 5 tanggul jebol sehingga ada sekitar 140 kk lebih dievakuasi. Saya sedang di jalan menuju ke sana," kata Eka saat dihubungi SuaraBekaci.id, Minggu (21/2/2021).

Tangkapan layar tanggul Sungai Citarum di Desa Sumberurip Kabupaten Bekasi jebol. Ratusan warga di Kampung Babakan Banten terendam banjir.[Istimewa]
Tangkapan layar tanggul Sungai Citarum di Desa Sumberurip Kabupaten Bekasi jebol. Ratusan warga di Kampung Babakan Banten terendam banjir.[Istimewa]

Eka menerangkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Bekasi bersama Dinas Sosial Kabupaten Bekasi dan Dinas Kesehatan sudah berkoordinasi untuk penanganan banjir di wilayah tersebut.

Baca Juga:Genset Meledak, Rumah Warga Pondok Gede Kebakaran

"Kita memastikan betul bahwa pengungsian, dapur umum dan kesehatan untuk warga terdampak kita sediakan," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, tanggul Sungai Citarum jebol sepanjang 50 meter. Warga Kampung Babakan Banten, Desa Sumberurip, Kecamatan Pebayuran meminta pertolongan agar segera dievakuasi dari tengah banjir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini