Jalur Kalimalang Terendam Banjir Luar Biasa, Lalin dari Bekasi Dialihkan

Sejumlah wilayah di Kota Bekasi terendam banjir. Salah satunya di Kolong Tol JORR (Jakarta Outer Ring Road), Jalur Kalimalang, Jalan KH Noer Ali, Jakasampurna, Bekasi Barat.

Antonio Juao Silvester Bano
Minggu, 24 Januari 2021 | 12:56 WIB
Jalur Kalimalang Terendam Banjir Luar Biasa, Lalin dari Bekasi Dialihkan
Jalan Raya KH Noer Alie, Kalimalang, Kota Bekasi di kolong Tol JORR terendam banjir. [Istimewa]

SuaraBekaci.id - Sejumlah wilayah di Kota Bekasi terendam banjir. Salah satunya di Kolong Tol JORR (Jakarta Outer Ring Road), Jalur Kalimalang, Jalan KH Noer Ali, Jakasampurna, Bekasi Barat.

Ketinggian air di jalan yang biasa dilintasi pengendara dari arah Bekasi yang hendak ke Jakarta itu disebut mencapai hampir satu meter. Yakni sekitar 60-80 sentimeter.

Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Enung Nurcholis mengatakan, Enung Nurcholis mengatakan, pengendara yang hendak ke Jakarta dari arah Bekasi dialihkan untuk masuk ke parkiran Kota Bintang dan memutar.

"Dialihkan ke parkir Kota Bintang kemudian berputar arah tidak dialihkan keluar," kata Enung, Minggu (24/1/2021).

Baca Juga:BPBD: 21 Wilayah di Bekasi Terendam Banjir, Turap di Jatiasih Longsor

Dia menjelaskan, saat ini hanya jalan terebut yang terdampak luar biar.

"Untuk saat ini sementara hanya ini saja yang terdampaknya luar biasa hanya ini saja sementara," ujarnya.

Sebelumnya, sebanyak 4 jalan protokol di Kota Bekasi terendam banjir pada Minggu (24/1/2021). Hal ini menyusul hujan yang mengguyur Kota Bekasi pada pagi hari ini.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi, Agus Harpa mengatakan, empat jalan protokol tersebut berada di sejumlah wilayah.

Pertama, Jalan KH Noer Alie di sekitar Kota Bintang, Kalimalang dengan ketinggian kurang lebih satu meter.

Baca Juga:Update Banjir Bekasi: 10 Titik di 4 Kecamatan Masih Terendam

Kemudian, Jalan Siliwangi di Kecamatan Rawalumbu dan Jalan Ir. H. Juanda di Kecamatan Bekasi Timur.

Terakhir yakni, Jalan Jenderal Sudirman di depan Bank BTN, Bekasi Barat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini