SuaraBekaci.id - Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenhazer mengungkap target pemenangan suara pemilih Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 khususnya di wilayah Kabupaten Bekasi capai 80 persen.
“Tadi disampaikan oleh salah satu anggota dewan bahwa kemarin 2019 Bekasi itu 67 persen Prabowo menang. Artinya semoga nanti 2024 itu bisa mencapai 80 persen,” terang Immanuel saat deklarasi Prabowo-Gibran di Bekasi Timur, Minggu (22/10) yang dihadiri SuaraBekaci.id
Diketahui, sejauh ini belum ada kepastian siapa yang akan menjadi cawapres Prabowo Subianto. Namun, Prabowo Mania 08 kini sudah begitu yakin bahwa Gibran Rakabuming Raka yang akan terpilih.
Menurutnya, usia putra sulung Jokowi yang tergolong muda itu bakal mampu menambah suara perolehan pemilih Prabowo Subianto.
“52 persen pemilih ke depan nanti adalah anak muda. Kaum milenial dan Gen Z. Artinya gini, kelompok tua ini sudah selesailah masanya. Ini masanya transisi kaum muda. Ini masanya transisi kaum muda,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Immanuel pun menepis soal tudingan dinasti politik jika nanti Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapres Prabowo Subianto.
Menurutnya, jikapun nanti putra sulung presiden Jokowi itu menjadi cawapres Prabowo Subianto hal itu tidak bisa dikatakan sebagai dinasti politik. Sebab, Indonesia merupakan negara republik bukan kerajaan.
“Artinya apa, proses demokratif itu ada. Jadi ketika mereka berbicara tentang politik dinasti, ya kita ketawa aja,” ucapnya.
Oleh karenanya, Immanuel mengatakan pihaknya tak ingin memusingkan soal dinasti politik tersebut. Pihaknya justru akan terus konsolidasi menguatkan akar rumput.
Baca Juga: Satu Pesan Kritis Ganjar ke Gibran Kalau Jadi Cawapres, Apa Tuh?
“Kita akan melakukan konsolidasi dan melakukan pengurusan organisasi lagi, kita turun ke bawah. Kenapa? Karena kemenangan itu tidak ada di lembaga survei, kemenangan itu ada di kantong2 massa. Di rumah2, kita akan turun ke bawah,” tandasnya.
Kontributor : Mae Harsa
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee
-
KPK Panggil Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Bekasi
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai
-
Kritik Pedas PDIP: Mengapa KPK Kejar Rieke Diah, Tapi Kasus Rp2,7 Triliun 'SP3'