SuaraBekaci.id - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Uno, buka suara soal wacana capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Anies Baswedan.
Sandiaga mengatakan bakal merangkul Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat untuk berjuang bersama jika wacana tersebut terjadi di pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
"Saya akan merangkul Demokrat terutama mas AHY dan PKS untuk berjuang bersama," kata Sandiaga, di kantor DPC PPP Kota Bekasi, Jumat (25/8).
Dirinya mengaku, sudah membangun komunikasi dengan PKS terkait wacana tersebut. Ia mengungkap, hasil komunikasi itu ditemukan adanya pola pandang pihaknya dengan PKS dalam langkah menuju Pilpres 2024.
“Kita baru saja membuka komunikasi dengan PKS baru saja selesai acara dengan PKS sekitar 5 menit yang lalu sebelum kita tiba di kantor DPC PPP Kota Bekasi, dan ada kesamaan pola pandang dengan PKS,” ujarnya.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu juga mengungkap mencuatnya Ganjar-Anies berkaitan dengan hasil survei terkait tingginya minat masyarakat Indonesia agar program-program Presiden Joko Widodo dilanjutkan.
"Ada wacana jadi itu terpicu wacana tergabungnya Ganjar dan Pak Anies dan kami PPP harus siap untuk mengajak, merangkul, dan berjuang bersama. Ada sepertinya pengakuan percepatan pembangunan ini yang diinginkan berdasarkan hasil survei," jelasnya.
Hasil komunikasi dirinya dengan PKS nantinya bakal ditingkatkan lagi sampai ke tingkat Bappilu. Pihaknya akan mengadakan pertemuan dengan Bappilu PKS.
“Ini akan tingkatkan di tingkat bappilu, kami akan mengadakan pertemuan dengan para masing ketua bappilu dari PKS, lalu menyelaraskan,” tandasnya.
Baca Juga: Sandiaga Uno Gandeng Uniqlo Berikan Kesetaraan Lapangan Kerja Bagi Penyandang Disabilitas
Sebelumnya, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Salahuddin Uno, ingin mengajak bicara Partai Demokrat dan PKS terutama Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.
Keingianan Sandiaga Uno itu ia sampaikan saat menanggapi wacana yang dibangun PDIP untuk menduetkan Ganjar Pranowo dengan Anies Baswedan.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini menilai wacana duet Ganjar-Anies menjadi bukti bahwa percepatan pembangunan yang sudah dilakukan Presiden Joko Widodo atau Jokowi memang perlu dilanjutkan.
"Menurut saya, jika itu diwujudkan menunjukkan memang akhirnya berkaitan dengan survei yang tadi, bahwa ada pemikiran bagaimana aspirasi masyarakat untuk melanjutkan program-program Pak Jokowi yang berpusat di bidang ekonomi dan juga bagaimana menyatukan seluruh kekuatan," ujar Sandiaga di Makassar, dikutip dari keterangan tertulis, Rabu (23/8/2023).
"Tentunya setiap ada potensi untuk mempersatukan PPP harus menerima dengan tangan terbuka dan harus memastikan juga bahwa ini memang betul-betul yang diinginkan masyarakat," Sandiaga menambahkan.
Kontributor: Mae Harsa
Tag
Berita Terkait
-
Elektabilitas Anies Yang 'Memble' Jadi Bahasan dalam Pertemuan dengan SBY di Cikeas
-
Gelar Pertemuan Malam Ini dengan SBY, Anies Baswedan Akhirnya Datangi Cikeas
-
Bagaimana Kekayaan Surya Paloh Muluskan Anies dalam Pencalonan Capres 2024
-
Jejak Kinerja Baik, Erick Thohir Dinilai Jadi Cawapres Pilihan Generasi Muda
-
Disiapkan untuk Kemenangan Ganjar, Apa Itu Pasukan Burung Hantu dan Gorong-gorong?
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang