SuaraBekaci.id - Stadion Wibawa Mukti yang berlokasi di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat resmi menjadi home base klub BRI Liga 1 2023-2024, Persikabo 1973.
Klub asal Kabupaten Bogor itu akan menggunakan Stadion Wibawa Mukti sebagai markas mereka saat laga kandang di BRI Liga 1 2023-2024.
Persikabo 1973 jadikan Stadion Wibawa Mukti jadi home base lantaran Stadion Pakansari akan direnovasi oleh pemerintah Kabupaten Bogor.
Menurut Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bekasi, Imam Nugraha, kontrak Stadion Wibawa Mukti dengan manajemen Persikabo 1973 hanya per pertandingan.
Iman menambahkan skema kesepakatan yang terjalin dengan Persikabo 1973 berbeda dengan klub-klub Liga 1 lain yang pernah memanfaatkan stadion kebanggaan warga Kabupaten Bekasi itu. Persikabo 1973 diketahui hanya menyewa per pertandingan.
"Kalau pada musim Liga 1 sebelumnya Bhayangkara FC kontrak satu musim tapi kalau Persikabo kontrak per pertandingan sambil menunggu renovasi Stadion Pakansari selesai," jelas Imam.
Melalui skema kontrak sewa ini, pihaknya tetap mengizinkan klub sepak bola Liga 1 lain untuk menggunakan stadion yang berlokasi di Kelurahan Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur itu asalkan bisa menyesuaikan jadwal penggunaan.
"Jadi sebenarnya dari sisi kami boleh saja ada dua klub di sini. Tinggal jadwalnya saja disesuaikan," katanya.
Iman mengaku sejumlah klub liga 1 lain sudah menjalin komunikasi dengan maksud yang sama yakni menjadikan Stadion Wibawa Mukti Cikarang sebagai kandang.
Salah satu klub dimaksud adalah RANS Nusantara milik artis kondang Raffi Ahmad yang pada musim lalu juga menggunakan Stadion Pakansari sebagai kandang.
Baca Juga: Tinggalkan Pakansari, Stadion Wibawa Mukti Jadi Homebase Persikabo di BRI Liga 1 2023/2024
Rencana renovasi Stadion Pakansari Kabupaten Bogor juga menjadi penyebab utama RANS Nusantara kini menjadi tim musafir. [ANTARA]
Tag
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Erwin Gutawa Diusir Keluar Lapangan di Akhir Laga, PSM Makassar Dipaksa Menyerah Dewa United
-
Hasil BRI Liga 1: Barito Putera Tampil Ganas, Persebaya Nyaris Tumbang di GBT
-
Sektor Pertahanan Jadi Borok Persis Solo, Leonardo Medina: Kita Menuju Perbaikan
-
Duh! Shayne Pattynama Terancam Dilepas Viking FK, Bakal Main di BRI Liga 1?
-
BRI Liga 1: Persija Dapat Tambahan Amunisi Jelang Hadapi Persikabo 1973
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74