SuaraBekaci.id - Seorang ibu dan anak jadi korban kecelakaan sepeda motor di Jalan Raya Sultan Agung, Kranji, Kota Bekasi, Selasa (30/5) malam. Dalam insiden itu, sang ibu meninggal dunia di tempat akibat terjatuh dari sepeda motor.
Menurut salah satu saksi mata, Mulyono (40) mengatakan peristiwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 18.00 WIB. Korban saat itu tengah melintas berboncengan dengan sang anak.
“Saya kira kecelakaan biasa doang gak ada korban, saya penasaran saya lihat, ternyata udah tergeletak itu (korban). Satu orang doang (korban) ibu-ibu, boncengan sama anaknya,” kata Mulyono, saat ditemui SuaraBekaci.id.
Ia mengatakan pada saat kejadian cuaca baru saja turun hujan rintik-rintik, sehingga dirinya menduga bahwa kecelakaan tersebut karena kondisi jalan dalam keadaan licin.
Namun, Mulyono mengatakan hal tersebut merupakan dugaannya saja. Ia menyarankan untuk pihak yang berwajib mengecek CCTV di sekitar lokasi, untuk mengetahui detail dari peristiwa kecelakaan tersebut.
“Yang jelas kan itu di toko besi ada CCTV, nah itu di liat CCTV awal kejadiannya keliatan gitu,” ucapnya.
Mulyono mengungkap, di lokasi tersebut memang kerap terjadi kecelakaan. Namun, baru kali ini sampai menelan korban jiwa.
“Sering emang kejadian motor jatuh, kecelakaan. Jalur cepat ini, orang-orang gak sabaran,” tuturnya.
Terpisah, anggota Unit Laka Lantas Polres Metro Bekasi Kota, Aipda Sofwan Hadi mengatakan, peristiwa terjadi usai korban PN menjemput anaknya ZZI dari GOR Bekasi. Diduga kecelakaan terjadi akibat kondisi jalan yang licin.
Baca Juga: Alami Kecelakaan Lalu Lintas, Angela Lee Kebingungan Minta Tanggung Jawab
"Diduga sementara karena jalanan licin habis hujan terpeleset sehingga membentur samping kanan kendaraan yang untuk sementara masih dalam proses penyelidikan kepolisian unit Laka Lantas Polres Metro Bekasi Kota," kata Sofwan.
Sofyan menyebut, terkait proses penyelidikan, pihaknya juga tengah mengumpulkan keterangan dari para saksi dan mencari beberapa alat bukti lainnya berupa rekaman CCTV.
"Kita sudah mencari sejumlah saksi kemudian mencari CCTV di sekitar lokasi kejadian sama bukti-bukti yang ada di lokasi kejadian untuk mendukung penyelidikan kecelakaan," ujarnya.
Adapun korban PN meninggal dunia telah dievakuasi ke RSUD Kota Bekasi. Sedangkan satu korban lainnya yaitu anak PN mengalami patah tulang kaki kanan dan tengah dilakukan perawatan intensif di ke Rumah Sakit Ananda.
Kontributor: Mae Harsa
Berita Terkait
-
Untuk Tekan Kecelakaan di Tempat Kerja, Pemerintah Terus Tingkatkan Kompetensi Ahli K3
-
Panglima TNI Kerahkan Tim Investigasi Dalami Penyebab Kecelakaan Helikopter BEL 412 di Ciwidey
-
Ini Potret Seksi Angela Lee Sebelum Kecelakaan, Dijuluki Barbie Jowo yang Sering Bikin Salah Fokus
-
Angela Lee Alias Barbie Jowo Kecelakaan! Ini Kondisinya
-
Angela Lee Terbaring Lemah di Ranjang RS, Kondisinya Mengkhawatirkan Usai Kecelakaan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74